Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

BURSA TRANSFER - Opsi di Bawah Standar, Real Madrid Pilih Bertahan di Tengah Krisis

By Sri Mulyati - Selasa, 2 Januari 2024 | 14:20 WIB
Opsi bek tengah yang di bawah standar pada bursa transfer Januari 2024 membuat Real Madrid memilih bertahan di tengah krisis. (CRISTINA QUICLER / AFP)

BOLASPORT.COM - Real Madrid memilih bertahan di tengah krisis setelah mengetahui opsi bek tengah yang standar pada bursa transfer Januari 2024.

Rencana transfer Real Madrid tetap tidak bisa sembarangan meski klub berada dalam kondisi terjepit.

Krisis jantung pertahanan Real Madrid menjadi sorotan selama sisa musim 2023-2024.

Eder Militao mengalami cedera panjang sejak awal musim dan David Alaba harus mengakhiri kompetisi lebih awal.

Cedera dua bek tengah tersebut memperkecil opsi klub pada posisi bek tengah.

Antonio Ruediger dan Nacho Fernandez menjadi pilihan tersisa bagi taktik Carlo Ancelotti.

Kondisi ini sempat memunculkan rumor pembelian bek tengah baru pada bursa transfer Januari 2024.

Real Madrid dikaitkan dengan dua mantan pemain mereka, Raphael Varane dan Mario Gila.

Baca Juga: Liverpool Bisa Ditinggal Mohamed Salah 1 Bulan Lebih, Raja Mesir Tinggalkan Nasihat buat Darwin Nunez dkk

Dua sosok tersebut dianggap bisa menjadi solusi cepat dari krisis terbaru Los Blancos.