Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Thailand, Masatada Ishii memberikan komentarnya setelah timnya dibekuk Jepang pada laga uji coba menjelang Piala Asia 2023 yang bakal digelar di Qatar.
Thailand kalah telak dari Jepang dengan skor 0-5 di New National Stadium Shin-Kokuritsu, Senin (1/1/2024).
Lima gol Jepang dicetak oleh Ao Tanaka (50'), Keito Nakamura (72'), Elias Dolah (OG, 74'), Takumu Kawamura (82'), dan Takumi Minamino (90+2').
Pertandingan tersebut dihadiri 61916 penonton.
Masatada Ishii yang merupakan orang Jepang mengaku timnya merasakan pengalaman luar biasa.
"Bisa berkompetisi di Stadion Nasional pada hari Tahun Baru merupakan pengalaman luar biasa bagi kami," kata pelatih 56 tahun itu, dilansir dari Japan Football Association.
"Saya sangat bersyukur karena suporter yang datang lebih banyak dari yang saya perkirakan," ujarnya.
Baca Juga: Sandy Walsh dan Justin Hubner Sudah Gabung TC Timnas Indonesia, Elkan Baggott akan Tiba Hari Ini
Ia menjelaskan pemain-pemain Thailand tetap tidak menyerah meski kebobolan banyak gol.
"Meskipun kami menderita kekalahan telak, para pemain kami tidak menyerah, tidak peduli berapa banyak gol yang mereka cetak dan terus menantang dan saya bangga akan hal itu ujarnya.