Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Siap-Siap AC Milan Angkat Koper dari Coppa Italia, Orang Dalam bakal Jadi Pengkhianat

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Kamis, 4 Januari 2024 | 07:30 WIB
Pemain pinjaman AC Milan, Charles De Ketelaere, bertekad mengantarkan Atalanta menjadi juara Coppa Italia. (TWITTER.COM/CUOREMILANBR)

BOLASPORT.COM - AC Milan siap-siap untuk angkat koper dari Coppa Italia 2023-2024 lantaran "orang dalam" mereka bakal menjadi pengkhianat.

AC Milan berhasil melaju ke babak perempat final Coppa Italia 2023-2024.

Keberhasilan itu tak lepas dari kemenangan telak AC Milan atas Cagliari di babak 16 besar.

Bermain di San Siro, Selasa (2/1/2024) atau Rabu dini hari WIB, I Rossoneri membungkam Cagliari lewat kemenangan 4-1.

Gol-gol kemenangan pasukan Stefano Pioli masing-masing dicetak oleh Luka Jovic (menit ke-29, 42'), Chaka Traore (50'), dan Rafael Leao (90+1').

Adapun I Rossoblu hanya bisa membalas sebiji gol via Paulo Azzi (87').

Di babak perempat final nanti AC Milan bakal berjumpa dengan Atalanta.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Spanyol - Girona Luar Biasa, Real Madrid Nyaman di Puncak

Atalanta sendiri melaju ke babak 8 besar usai menaklukkan Sassuolo.

Pasukan Gian Piero Gasperini menyingkirkan Sassuolo berkat kemenangan 3-1 di Stadion Atleti Azzurri d'Italia, Rabu (3/1/2024) atau Kamis dini hari WIB.