Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klasemen Liga Voli Korea - Red Sparks Jaga Kejaran Hi Pass Jelang Laga Lawan Penghuni Ranking Ke-3 Siang Ini

By Delia Mustikasari - Sabtu, 6 Januari 2024 | 09:10 WIB
Opposite Daejeon JungKwanJang Red Sparks, Megawati Hangestri Pertiwi, melepaskan spike keras yang diadang pemain Gimcheon Korea Expressway Hi-Pass, Vanja Bukilic, pada Liga Voli Korea, 1 Januari 2024 (KOVO.CO.KR)

BOLASPORT.COM - Tim Daejeon JungKwanJang Red Sparks yang diperkuat pebola voli putri Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi, masih tertahan di peringkat kelima dalam lanjutan putaran keempat Liga Voli Korea 2023-2024.

Hal itu didapat setelah  Suwon Hyundai E&C Hillstate mengalahkan Gimcheon Korea Expressway Hi-Pass, Jumat (5/1/2024).

Bertandang ke markas Hi-Pass yakni Gimcheon Gymnasium, Hyundai Hillstate menang atas tim tuan rumah 3-0 (25-17, 25-18, 25-12).

Hyundai Hillstate adalah tim yang dibela rival Megawati yang juga pemain timnas voli Thailand, Wipawee Srithong.

Kemenangan ini membuat Hi-Pass masih nyaman di puncak klasemen Liga Voli Korea dengan koleksi 50 poin.

Tak hanya itu, kemenangan Hyundai Hillstate atas Hi-Pass juga membuat posisi Red Sparks di urutan lima klasemen Liga Voli Putri Korea 2023/2024 aman.

Kekalahan Hi-Pass makin membuat mereka sulit mengejar poin Red Sparks.

Red Sparks saat ini menempati urutan lima klasemen Liga Voli Putri Korea 2023-2024 dengan 27 poin.

Sementara itu, Hi-Pass berada di peringkat keenam dengan 19 poin.

Megawati bersama Red Sparks selanjutnya akan menjamu GS Caltex Seoul KIXX, di Chungmu Gymnasium, Daejeon, Sabtu (6/1/2024), mulai pukul 14.00 WIB.