Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Sambut Hangat Justin Hubner yang Akhirnya Gabung Timnas Indonesia

By Sasongko Dwi Saputro - Senin, 8 Januari 2024 | 19:30 WIB
Justin Hubner (PSSI.ORG)

BOLASPORT.COM - Shin Tae-yong memberikan sambutan hangat kepada Justin Hubner saat tiba kali pertama di TC Timnas Indonesia.

Seperti yang diketahui, nama pemain yang memperkuat Wolverhampton Wanderers tersebut sudah resmi bisa membela Timnas Indonesia.

Dirinya bergabung ke kamp pemusatan latihan sejak tanggal 1 Januari 2024.

Justin Hubner langsung melakoni debut bersama Timnas Indonesia pada dua laga uji coba lawan Libya.

Pada laga pertama, pemain 19 tahun tersebut debut sebagai pemain pengganti.

Sementara pada laga berikutnya, dia dipasang sebagai gelandang oleh Shin Tae-yong.

Sayang, debut Justin Hubner belum memberikan hasil positif kepada Timnas Indonesia.

Pada laga perdana, salah satu blundernya membuat Timnas Indonesia kalah 0-4.

Baca Juga: Lawan Timnas Indonesia Enggan Bersantai, Jepang Kembali Gelar Uji Coba Hadapi Yordania Jelang Piala Asia 2023

Sementara pada laga berikutnya, performa pemain 19 tahun tersebut sudah semakin membaik, tetapi Timnas Indonesia kembali kalah 1-2.

Hadirnya Justin Hubner mendapatkan sambutan hangat dari Shin Tae-yong selaku Pelatih Timnas Indonesia.

Pelatih asal Korea Selatan tersebut memberi ucapan selamat kepada Justin Hubner yang telah resmi membela Timnas Indonesia.

"Skuad kita sekarang sudah 30," ujar Shin Tae-yong dilansir BolaSport.com dari Youtube resmi Timnas Indonesia.

"Dan dia sudah mendapat kewarganegaraan Indonesia."

"Dan sudah menjadi pemain Timnas Indonesia, kita ucapkan selamat," ujarnya.

Satu tim pun langsung memberi tepuk tangan sebagai simbol ucapan selamat kepada Justin Hubner.

Shin Tae-yong juga mengingatkan bahwa Hubner bakal menjadi bagian penting juga dalam Piala Asia 2023 di Timnas Indonesia.

Baca Juga: Terungkap Instruksi Shin Tae-yong Saat Timnas Indonesia Jumpa Libya, Jaga Jarak dan Jangan Menyerah

"Nanti dia ikut sama kita (Timnas Indonesia)," ujar Shin Tae-yong.

"Jadi, harus menjadi satu tim juga untuk Piala Asia," ujarnya.

Justin Hubner pun menanggapi ucapan selamat datang dari Shin Tae-yong.

Dirinya mengaku sudah tak sabar bermain di Piala Asia 2023.

Pemain 19 tahun tersebut juga meminta rekan-rekannya untuk bertarung demi Timnas Indonesia.

"Tidak sabar untuk Piala Asia," ujar Justin Hubner.

"Kita bertarung bersama-sama untuk ini," lanjutnya.

Sementara sang kapten Asnawi Mangkualam berharap kehadiran Justin Hubner jadi motivasi untuk seluruh skuad Timnas Indonesia.

"Semoga menjadi motivasi buat teman-teman semua," ujar Asnawi Mangkualam.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P