Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Rasmus Hojlund disemprot kapten tergalak Manchester United usai membuang banyak peluang ketika menghadapi Wigan.
Manchester United memetik kemenangan 2-0 atas Wigan Athletic pada laga putaran ketiga Piala FA 2023-2024, Selasa (9/1/2024) dini hari WIB.
Gol-gol Man United dalam laga di Stadion DW dibukukan oleh Diogo Dalot dan Bruno Fernandes.
Meski menang, banyak penggemar Man United kecewa dengan performa Rasmus Hojlund dalam pertandingan tersebut.
Tampil sebagai starter, sang bomber timnas Denmark banyak menyia-nyiakan peluang.
Hojlund tercatat melepaskan 4 tembakan dengan 2 di antaranya merupakan peluang emas yang tercipta pada babak pertama.
Peluang emas pertama eks penyerang Atalanta itu terjadi pada menit ke-29.
Disodori umpan silang Alejandro Garnacho di depan mulut gawang, Hojlund langsung menyambar bola dengan sundulan.
Namun, tandukan Hojlund masih membentur mistar gawang.
Enam menit kemudian, Hojlund kembali mendapat peluang di depan gawang.
Peluang itu berawal dari pergerakan yang dilakukan Marcus Rashford dari sisi kiri penyerangan Man United menuju ke dalam kotak penalti.
Rashford kemudian melepaskan sepakan keras yang masih bisa ditepis kiper Wigan, Sam Tikle.
Bola liar lalu mengarah tepat ke depan Hojlund yang berdiri cukup bebas di depan mulut gawang.
Namun, sang penyerang justru memberikan reaksi tak sempurna.
Dirinya gagal mengarahkan bola ke gawang yang sudah kosong.
Kegagalan Hojlund memanfaatkan sejumlah peluang menjadi gol membuat Roy Keane murka.
Eks kapten tergalak Man United itu kemudian menyemprot si penyerang.
Baca Juga: BURSA TRANSFER - Demi Bantu Rasmus Hojlund, Man United Bakal Impor Gelandang dari Italia
"Kami ingin Man United menunjukkan sisi permainan mereka malam ini," ucap Keane seperti dikutip BolaSport.com dari Goal Internasional.
"Namun, mereka telah membawa kebiasaan di Liga Inggris ke Piala FA dalam hal kehilangan peluang dan tidak efektif."
"Saya ingin melihat sisi menyerang Man United malam ini."
"Namun, striker Anda membuang banyak peluang."
"Itu adalah peluang bagus, jadi masukkan bola ke gawang."
"Berhenti membuat kacau," tutur Keane menambahkan.