Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Hari pertama Malaysia Open 2024 langsung menghadirkan nasib buruk untuk kontestan unggulan yang kandas pada babak 32 besar.
Setidaknya ada dua pemain unggulan yang harus memupus asa meraih gelar pada turnamen bulu tangkis BWF World Tour Super 1000 itu.
Unggulan dari sektor tunggal putra dan ganda campuran angkat koper lebih cepat dari Malaysia Open 2024.
Mereka adalah tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, dan ganda campuran China, Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping.
Keduanya sama-sama tersandung pada pertandingan pertama saat berlaga di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Selasa (9/1/2024).
Baca Juga: Malaysia Open 2024 - Tuan Rumah Tekor Duluan, 4 Andalan dari Sektor yang Berbeda Langsung Gugur
Kesamaan selanjutnya, Jonatan dan Feng/Huang merupakan juara Indonesia Masters 2023.
Selain itu, baik Jonatan dan Feng/Huang juga sebenarnya merupakan pemain yang cukup bersinar sepanjang tahun 2023.
Jonatan dengan tiga gelar juara, sementara Feng/Huang menyabet tujuh gelar juara.
Sayangnya, mereka harus kehilang kesempatan untuk meraih hasil maksimal pada turnamen yang menawarkan poin besar menuju Olimpiade Paris 2024.
Jonatan Christie dikalahkan mantan pemain ranking 1 dunia BWF, Kidambi Srikanth dari India.
Baca Juga: Rekap Malaysia Open 2024 - Indonesia Kritis di Tunggal Putra, 3 Wakil Pijak 16 Besar
Kesempatan untuk menang sebenarnya dimiliki Jonatan, sayangnya perasaan yang kurang sabar dan kurang tenang membuat keunggulan yang sempat didapat harus sirna.
"Pastinya kecewa, hasilnya tidak sesuai dengan yang saya harapkan. Saya sebenarnya mengawali permainan dengan cukup baik tapi di gim kedua tadi beberapa penyelesaian akhir dirasa terlalu terburu-buru," kata Jonatan.
"Banyak spekulasi yang seharusnya tidak saya lakukan sehingga merugikan diri sendiri."
"Begitu juga di gim ketiga, kembali saya kurang tenang ketika lawan mendapatkan banyak poin," ujarnya.
Adapun bagi Feng/Huang, Malaysia Open 2024 memang merupakan turnamen berlevel Super 1000 pertama bagi mereka sejak dipasangkan pada Denmark Open 2022.
UNGGULAN YANG TERHENTI PADA BABAK PERTAMA MALAYSIA OPEN 2024
Selasa (9/1/2024)
Tunggal Putra
Jonatan Christie (Indonesia/6) dikalahkan Kidambi Srikanth (India) 21-12, 18-21, 16-21
Ganda Campuran
Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping (China/4) dikalahkan Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran (Thailand) 20-22, 19-21
*Angka di sebelah sebelah negara () adalah starus peringkat unggulan