Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kondisi Timnas Indonesia Mengkhawatirkan: Lini Belakang Rapuh, Tengah Minim Kontribusi, Depan Mandul

By Arif Setiawan - Rabu, 10 Januari 2024 | 10:00 WIB
Skuad timnas Indonesia saat melawan Filipina, Selasa (21/11/2023). (PSSI)

BOLASPORT.COM - Kondisi timnas Indonesia bisa dikatakan cukup mengkhawatirkan menjelang tampil di Piala Asia 2023.

Hal tersebut berdasarkan hasil uji coba yang sudah dijalani timnas Indonesia.

Sebagai informasi, tim asuhan Shin Tae-yong memiliki tiga jadwal uji coba sebelum tampil di Piala Asia 2023.

Terkait hasil, timnas Indonesia selalu menelan kekalahan dalam laga-laga tersebut.

Pertama yakni kalah dari Libya dengan skor 0-4 (2/1/2024).

Kedua adalah timnas Indonesia kembali kalah dari Libya dengan skor 1-2 (5/1/2024).

Ketiga, timnas Indonesia dipermalukan Iran dengan skor 0-5 pada 9 Januari 2024.

Dari tiga laga di atas, Shin Tae-yong sejatinya telah memberikan kesempatan bermain untuk banyak pemain.

Namun belum ada satu pun pemain yang penampilannya cukup memuaskan.

Baca Juga: Iran Cukur Timnas Indonesia Lima Gol Tanpa Balas, Skuad Garuda Kalah Tiga Kali Beruntun Sebelum Piala Asia 2023