Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

3 Pemain Irak yang Wajib Diwaspadai Timnas Indonesia, Bestie Ivar Jenner Termasuk

By Abdul Rohman - Minggu, 14 Januari 2024 | 14:40 WIB
Pemain muda Manchester United, Zidane Iqbal, tampil di laga pramusim Manchester United. (TWITTER.COM/UNITEDSTANDMUFC)

BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia akan menghadapi Irak pada laga pertama Grup D Piala Asia 2023 Qatar di Ahmed bin Ali Stadium, Al-Rayyan, Qatar, Senin (15/1/2024).

Bertemu Irak, timnas Indonesia patut mewaspadai tiga pemain yang dibesut Jesus Garcia tersebut.

Pertama ada nama, Aymen Hussein yang berposisi sebagai penyerang.

Aymen Hussein kini menjadi pemain yang paling produktif di skuad Irak pada Piala Asia 2023.

Aymen Hussein tercatat mengoleksi 22 gol dari 70 kali penampilan.

Maka dari itu, lini belakang timnas Indonesia harus benar-benar mencermati pergerakan pemain berusia 27 tahun tersebut.

Untuk nama yang kedua ditujukan ke Bashar Resan.

Baca Juga: Piala Asia 2023 - Timnas Indonesia Jadi Lawan Paling Penting bagi Vietnam

Bashar Resan merupakan pemain yang beroperasi sebagai gelandang serang.

Selain itu, Bashar Resan, juga bisa menempati posisi sayap.