Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Akui Timnas Indonesia Lebih Lemah dari Irak, tapi Shin Tae-yong Tegaskan Skuad Garuda Tidak Takut

By Wila Wildayanti - Minggu, 14 Januari 2024 | 22:20 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menekankan skuad Garuda tak takut meski mereka lebih lemah dari Irak. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong menegaskan bahwa skuad Garuda tak takut meski Irak jauh lebih diunggulkan dari segala aspek di Piala Asia 2023 ini.

Timnas Indonesia memang bakal menghadapi perjuangan pertama di Piala Asia 2023 ini dengan melawan Irak.

Tim asuhan Shin Tae-yong ini akan mengghadapi Irak di Stadion Ahmad bin Ali, Al Rayyan, Senin (15/1/2024).

Laga melawan Irak ini akan menjadi pertandingan penting untuk timnas Indonesia.

Baca Juga: Shin Tae-yong Ogah Jawab Pertanyaan Tentang Pencoretan Saddil Ramdani

Pasalnya, laga perdana ini akan menjadi langkah awal tim Merah Putih di ajang empat tahunan ini.

Untuk menghadapi pertandingan perdana ini, timnas Indonesia memang mendapatkan lawan yang tak mudah.

Apalagi tim asuhan Shin tae-yong memiliki catatan kurang bagus saat melawan Irak.

Hal ini karena timnas Indonesia telah bertemu Irak di laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada November lalu.

Pada laga yang berlangsung di Stadion Basra Internasional, Irak, 16 November 2023 itu tim berjuluk Lions Mesopotamia tersebut menang telak.

Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan kala itu menelan kekalahan 1-5 dari Irak.

Melihat hasil tersebut tentu saja Irak jauh lebih diunggulkan dari skuad Garuda.

Baca Juga: Gelandang Irak Was-was Terhadap Timnas Indonesia, Takut Kalah

Terkait hal ini, Shin Tae-yong pun tak memungkiri bahwa Irak memang jauh lebih unggul.

Pelatih asal Korea Selatan tersebut bahkan mengakui bahwa level timnas Indonesia lebih rendah.

Menurutnya apabila dilihat dari segala aspek tim Merah Putih memang berada di bahwa Irak.

“Sejujurnya, kami adalah tim yang lebih lemah dibanding Irak dari aspek power, fisik, taktik, teknik, dan yang lainnya,” ujar Shin Tae-yong kepada awak media dalam konferensi pers, Minggu (14/1/2024).

“Ini adalah kenyataannya,” ucapnya.

Mantan pelatih timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 tersebut mengakui bahwa itu memang kenyataannya.

Baca Juga: Head to Head Indonesia Vs Irak - Skuad Garuda Belum Pernah Menang, Pertemuan Terakhir Babak Belur

Bahkan dilihat dari peringkat saja sudah jauh, sebab Irak saat ini menempati ranking 63 FIFA.

Sementara untuk Indonesia saat ini berada di posisi ke-146 FIFA.

Namun, Shin menilai tak hanya dalam peringkat saja, tetapi dari segala aspek dan level memang masih jauh.

Walaupun, pelatih berusia 53 tahun tersebut mengakui timnas Indonesia tim yang lebih lemah dari Irak.

Pelatih asal Negeri Ginseng tersebut dengan tegas mengatakan bahwa skuad Garuda tak takut sama sekali.

Baca Juga: Tegas! Shin Tae-yong Yakin Timnas Indonesia Bisa Atasi Tekanan Irak di Laga Perdana Piala Asia 2023

Justru, Shin Tae-yong menegaskan timnas Indonesia akan memainkan penampilan terbaik saat melawan Irak nantinya.

Ia menekankan bahwa Marc Klok dan kawan-kawan bakal tampil maksimal.

Pasalnya, timnas Indonesia ingin menunjukkan kekuatan terbaik tim Merah Putih di Piala Asia 2023.

“Akan tetapi, kami tidak terlalu takut pada lawan kami,” kata Shin Tae-yong.

“Kami akan menampilkan permainan yang kami bisa dan kami akan menunjukkan kekuatan kami besok,” tuturnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P