Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Asia 2023 - Media Korea Soroti Sikap Shin Tae-yong, Duel Timnas Indonesia Vs Vietnam Akan Sengit

By Lukman Adhi Kurniawan - Kamis, 18 Januari 2024 | 16:30 WIB
Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong saat memberi keterangan kepada media di Piala Asia 2023. (PSSI)

BOLASPORT.COM - Sikap pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong tidak memandang remeh Vietnam mendapatkan sorotan.

Pernyataan tersebut disampaikan seusai duel antara timnas Indonesia melawan Irak (15/1/2024).

Seusai laga, Shin diminta pandangannya terkait timnas Vietnam saat ini.

Seperti diketahui, tim berjuluk Golden Star tersebut sukses memberikan perlawanan sengit saat melawan Jepang.

Dia diminta perbandingan kekuatan Vietnam saat di bawah pelatih Philippe Troussier dengan Park Hang-seo.

Baca Juga: Piala Asia 2023 - Komentar Jujur Rafael Struick Soal Kekuatan Vietnam, Timnas Indonesia Dalam Kesulitan?

Shin Tae-yong mengakui tidak bisa memberikan komentar terkait pernyataan tersebut.

Menurutnya, kurang etis karena dia sangat menghormati Vietnam.

Dia tidak ingin mengomentari secara personal kedua pelatih tersebut.

"Mohon maaf. Ini sangat sulit bagi saya untuk memberi komentar yang kamu tahu soal tim dan manajer/pelatih. Karena itu bukan cara yang tepat."

"Jadi, saya sangat menghormati pendekatan kedua pelatih. Jadi, ini bukan cara yang tepat bagi saya untuk mengomentari soal performa manajer lawan," kata Shin Tae-yong.

Baca Juga: Timnas Indonesia Latihan dengan 26 Pemain Lengkap untuk Pertama Kalinya, Begini Kondisi 3 Pemain yang Diberitakan Cedera

Jawaban ini mendapatkan respon yang dari media Korea, Best Eleven.

Mereka menilai bahwa timnas Indonesia akan menghadapi misi sulit saat berhadapan dengan Vietnam.

Apalagi, Golden Star bisa memberikan perlawanan sengit saat melawan Jepang di laga perdana.

"Shin bertekad untuk memberikan Indonesia kesempatan untuk mencapai babak 16 besar dengan mengalahkan Vietnam."

"(Vietnam) mendapat pujian atas penampilan mereka di Jepang."

"Shin menghadapi pertandingan yang tidak bisa ia tinggalkan," tulis laporan Best Eleven.

Baca Juga: 3 Pemain Kunci Timnas Indonesia untuk Kalahkan Vietnam, Satu Nama Sudah Jadi Sorotan

Masih dalam sumber yang sama, duel skuad Garuda melawan Vietnam diprediksi akan berjalan sengit.

Pasalnya, kedua tim sudah cukup sering bertemu di Piala AFF.

Mereka sudah saling mengenal dan beberapa pemain akan bertemu pasca Piala AFF 2022 lalu.

"Indonesia, sementara itu, telah mempersiapkan diri untuk turnamen ini dengan pandangan realistis tentang Vietnam sebagai satu kemenangan sejak awal."

"Kedua tim telah bermain satu sama lain berkali-kali di berbagai kompetisi, termasuk Kejuaraan AFF," tutup Best Eleven.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P