Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Kabar baik datang ke skuad timnas Indonesia jelang pertandingan melawan Jepang pada laga terakhir Grup D Piala Asia 2023 di Stadion Al Thumama, Doha, Qatar, Rabu (24/1/2024).
Tim Merah Putih itu kemungkinan besar bisa diperkuat oleh Ramadhan Sananta.
Striker Persis Solo itu sebelumnya sudah absen dalam dua pertandingan timnas Indonesia melawan Irak dan Vietnam di Grup D Piala Asia 2023.
Absennya Ramadhan Sananta dikarenakan ia mengalami masalah kebugaran.
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mungkin menilai Ramadhan Sananta belum siap untuk bertanding.
Walhasil dalam dua pertandingan itu, Shin Tae-yong baru menurunkan tiga striker yakni Dimas Drajad, Rafael Struick, dan Hokky Caraka.
Sebenarnya, tidak hanya Ramadhan Sananta yang belum juga bermain.
Baca Juga: Ada Peran Indra Sjafri di Balik Kemenangan Timnas Indonesia Bungkam Vietnam
Ada satu striker timnas Indonesia lainnya yang juga belum debut di Piala Asia 2023.
Striker itu adalah Dendy Sulistyawan.