Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indonesia Masters 2024 - Ester Menang atas Juara Dunia Junior, Shesar Langsung Angkat Koper

By Nestri Y - Selasa, 23 Januari 2024 | 12:25 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Ester Nurumi Tri Wardoyo, pada semifinal Korea Masters 2023) di Gwangju Women's University Stadium, Korea Selatan, Sabtu (11/11/2023). (PP PBSI)

BOLASPORT.COM - Ester Nurumi Tri Wardoyo dan Shesar Hiren Rhustavito meraih hasil berbeda pada babak kualifikasi Indonesia Masters 2024 yang mereka jalani.

Kemenangan diamankan lebih dulu oleh Ester setelah ia berhasil mengalahkan Juara Dunia Junior 2023, Pitchamon Opatniputh (Thailand).

Pada pertandingan yang digelar di Istora Senayan, Jakarta, Indonesia, Selasa (23/1/2024) itu, Ester berhasil memesan tempat ke babak utama.

Tiket babak 32 besar diamankan adik Chico Aura Dwi Wardoyo tersebut setelah dia membukukan skor 21-12, 3-1 dalam 21 menit.

Ya, kemenangan Ester diwarnai skor retired alias karena lawan mengundurkan diri di tengah laga.

Pitchapon Opatniputh tidak sanggup melanjutkan laga pada awal gim kedua setelah tampak merasakan ada yang tak beres pada kondisi fisiknya.

Pergerakan kaki tunggal putri masa depan Thailand itu memang sudah lambat sejak gim pertama dimulai.

Bahkan banyak poin-poin Ester di gim pertama yang diraih karena unforced error atau kesalahan sendiri dari Opatniputh.

Baca Juga: Indonesia Masters 2024 - Dibimbing Langsung Herry IP, Jafar/Aisyah Redam Kesulitan yang Hampir Jadi Rintangan

Dengan hasil ini, maka Ester akan tembus ke babak 32 besar untuk berjumpa dengan pemain Kanada, Zhang Wen Yu.

Sayangnya, hasil manis di tunggal putri tidak bisa tertular pada nomor tunggal putra.

Amunisi Indonesia harus berkurang satu lebih awal setelah Shesar Hiren Rhustavito gagal melanjutkan langkahnya.

Shesar langsung dipaksa angkat koper usai menelan kekalahan di babak pertama kualifikasi dari Kiran George (India).

Sejak awal, Shesar disetir oleh pemain muda India tersebut.

Meski sempat berusaha bangkit dengan merebut gim kedua, performa Shesar tidak bisa konsistebn.

Pada gim ketiga dia malah ketinggalan cepat dan jauh sampai 5-11.

Masih berupaya mengejar, Shesar tetap sulit menjaga jarak dan menyamakan kedudukan.

Hingga akhirnya pemain 29 tahun itu kalah dengan skor 21-17, 12-21, 21-15.

Sejauh ini Shesar menjadi pemain Indonesia pertama yang kanda di hari perdana turnamen BWF World Tour Super 500.

Sebelumnya, wakil Indonesia yang telah memetik kemenangan ada pasangan ganda campuran Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata, yang juga telah mengamankan satu tempat ke babak 32 besar.

Baca Juga: Hasil Indonesia Masters 2024 - Dendam Terbayarkan, 29 Menit Jafar/Aisyah Pulangkan Wakil Taiwan

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P