Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Asia 2023 - Ngotot Kalahkan Timnas Indonesia, Pelatih Jepang Dikabarkan dalam Bayang Pemecatan

By Lukman Adhi Kurniawan - Selasa, 23 Januari 2024 | 14:20 WIB
Pelatih timnas Jepang, Hajime Moriyasu. (INSTAGRAM JFA)

BOLASPORT.COM - Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, dihantam isu tidak sedap jelang laga melawan timnas Indonesia.

Kedua tim akan bertarung di di Al Thumama Stadium pada Kamis (24/1).

Moriyasu dikabarkan akan segera lengser saat gagal mendapatkan hasil maksimal di laga tersebut.

Dua laga di Piala Asia 2023 dinilai jadi faktor bahwa dia dianggap kurang kompeten dalam memimpin tim Samurai Biru.

Baca Juga: Piala Asia 2023 - Timnas Indonesia Bisa Lolos ke Babak 16 Besar Nanti Malam, Ini Syaratnya

Seperti diketahui, Jepang yang merupakan raksasa Asia sempat kesulitan saat berhadapan dengan Vietnam meski menang dengan skor telak 4-2.

Petaka datang saat mereka akhirnya tumbang dari Irak dengan skor tipis 2-1.

Bahkan, Jepang yang diperkuat pemain-pemain Eropa baru bisa mencuri gol jelang akhir.

Spekualitasi akhirnya muncul dan posisi Moriyasu dalam bahaya.

"Pada laga pertama Piala Asia yang digelar di Qatar, mereka mengalami masa-masa sulit melawan Vietnam (peringkat 94)."