Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Tim Merah-putih mendapatkan tambahan amunisi untuk babak kedua Indonesia Masters 2024 setelah enam wakil menang hari ini.
11 wakil Indonesia tampil dalam lanjutan babak pertama turnamen Indonesia Masters 2024 untuk hari kedua, Rabu (24/1/2024).
Dalam laga yang digelar di Istora Senayan, Jakarta, sebanyak enam amunisi sukses meraih kemenangan penting.
Di awali dari tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting dipastikan menjadi satu-satunya wakil yang tersisa untuk babak berikutnya.
Tiket babak 16 besar didapatkan pemain asal Cimahi, Jawa Barat itu setelah tampil solid menghadapi wakil Thailand, Kantaphon Wangcharoen.
Kesuksesan Anthony tidak berhasil diikuti oleh dua wakil tunggal putra lainnya, Jonatan Christie dan Chico Aura Dwi Wardoyo.
Sebagai unggulan keempat, Jonatan harus kandas di tangan amunisi China Lu Guang Zu dalam pertandingan yang memakan durasi 78 menit.
Sedangkan Chico tak bisa berbuat banyak saat menghadapi wakil Denmark, Anders Antonsen di lapangan 1.
Saat tunggal putra berada di ujung tanduk, tunggal putri justru sebaliknya di mana para wakil yang tampil menang semua.
Baca Juga: Hasil Indonesia Masters 2024 - Chico Kandas, Tunggal Putra Merah-Putih Sisa 1