Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Update Ranking FIFA Negara ASEAN - Timnas Indonesia Beruntung, Vietnam Buntung, Malaysia dan Thailand Melambung

By Arif Setiawan - Jumat, 26 Januari 2024 | 11:15 WIB
Timnas Indonesia saat merayakan gol ke gawang Vietnam pada duel Grup D Piala Asia 2023 di Doha (19/1/2024). Indonesia selevel dengan timnas Jepang dalam hal raihan poin di klasemen. (KARIM JAAFAR/AFP)

BOLASPORT.COM - Berikut update ranking FIFA wakil ASEAN (Asia Tenggara) usai merampungkan laga terakhir babak penyisihan grup Piala Asia 2023.

Pertama adalah timnas Indonesia.

Timnas Indonesia menjalani laga terakhir babak penyisihan Grup D Piala Asia 2023 dengan melawan Jepang pada 24 Januari 2024.

Pada kesempatan tersebut, tim asuhan Shin Tae-yong menelan kekalahan dengan skor 1-3.

Dilansir BolaSport.com dari Footy Ranking, kekalahan ini membuat timnas Indonesia kehilangan sebanyak 4.11 poin.

Namun skuad Garuda masih beruntung.

Pasalnya, jumlah pengurangan poin tersebut tak mempengaruhi peringkat FIFA timnas Indonesia.

Timnas Indonesia masih bertengger di peringkat 142.

Lanjut ke Vietnam.

Baca Juga: Head to Head Timnas Indonesia Vs Australia, Skuad Garuda Punya Peluang