Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal 16 Besar Piala Asia 2023 - Laga Timnas Indonesia Jadi Pembuka, Gelandang Liverpool Ketemu Lawan Timur Tengah

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Sabtu, 27 Januari 2024 | 06:00 WIB
Timnas Indonesia menjalani laga pembuka babak 16 besar Piala Asia 2023. Adapun gelandang Liverpool, Wataru Endo, akan bertemu lawan dari Timur Tengah. (KARIM JAAFAR/AFP)

BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia menjalani laga pembuka babak 16 besar Piala Asia 2023. Adapun gelandang Liverpool, Wataru Endo, akan bertemu lawan dari Timur Tengah.

Piala Asia 2023 telah memasuki fase knock-out, tepatnya babak 16 besar.

Sejarah pun tercipta dengan Timnas Indonesia berhasil lolos ke babak 16 besar.

Capaian tersebut merupakan pertama kalinya dalam sejarah Timnas Indonesia di ajang Piala Asia.

Selama ini, Skuad Garuda belum pernah lolos dari fase grup selama berpartisipasi di kompetisi paling akbar se-Asia tersebut.

Timnas Indonesia berhasil lolos ke babak 16 besar dengan status salah satu peringkat 3 terbaik.

Dengan status tersebut, timnas Indonesia akan berhadapan dengan salah satu lawan kuat, yakni Australia.

Baca Juga: PSSI Siapkan Bonus Jika Timnas Indonesia Lolos ke Babak 8 Besar Piala Asia 2023

Pertandingan antara Timnas Indonesia dan Australia akan menjadi laga pembuka babak 16 besar Piala Asia 2023.

Laga Australia vs Indonesia sendiri akan berlangsung di Stadion Jassim bin Hamad pada Minggu (28/1/2024) waktu setempat atau pukul 18.30 WIB.

Pertandingan melawan Australia akan menjadi ujian berat bagi Jordi Amat dkk.

Selain laga Australia vs Indonesia, pertandingan seru lainnya juga akan terjadi di babak 16 besar.

Salah satunya adalah pertemuan antara Bahrain dan Jepang.

Timnas Jepang bertemu dengan Bahrain setelah lolos sebagai runner-up Grup D.

Wataru Endo dkk. akan menghadapi timnas Bahrain di Stadion Al Thumama pada Rabu (31/1/2024) waktu setempat atau pukul 18.30 WIB.

HECTOR RETAMAL/AFP
Pemain belakang timnas Indonesia, Pratama Arhan melakukan penjagaan kepada gelandang Jepang, Wataru Endo dalam Grup D Piala Asia 2023 di Stadion al-Thumama di Doha pada Rabu, 24 Januari 2024.

Baca Juga: Erick Thohir Pede Timnas Indonesia Bisa Imbangi Australia di Babak 16 Besar

Di pertandingan lain, klub kuat lainnya, timnas Korea Selatan, juga bertemu dengan wakil Timur Tengah lainnya, Arab Saudi.

Namun, Korea Selatan akan bertemu Arab Saudi sehari sebelum pertandingan Bahrain vs Jepang.

Selain Indonesia, ada negara ASEAN lainnya yang juga berhasil lolos ke babak 16 besar, yakni Thailand.

Thailand akan berhadapan dengan Uzbekistan di Stadion Al Janoub pada Selasa (30/1/2024) waktu setempat atau pukul 18.30 WIB.

Berikut jadwal lengkap babak 16 besar Piala Asia 2023 yang dikutip BolaSport.com dari laman resmi AFC:

Minggu, 28 Januari 2024

  • Pukul 18.30 WIB - Australia vs Indonesia
  • Pukul 23.00 WIB - Tajikistan vs Uni Emirat Arab

Senin, 29 Januari 2024

  • Pukul 18.30 WIB - Irak vs Yordania
  • Pukul 23.00 WIB - Qatar vs Palestina

Selasa, 30 Januari 2024

  • Pukul 18.30 WIB - Uzbekistan vs Thailand
  • Pukul 23.00 WIB - Arab Saudi vs Korea Selatan

Rabu, 31 Januari 2024

  • Pukul 18.30 WIB - Bahrain vs Jepang
  • Pukul 23.00 WIB - Iran vs Suriah
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P