Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kejuaraan Beregu Asia 2024 - Indonesia Tak Masuk Radar, Rexy Mainaky Berharap Malaysia Hindari China dan Jepang

By Nestri Y - Rabu, 31 Januari 2024 | 12:28 WIB
Tim putri Indonesia mengangkat trofi juara Kejuaraan Beregu Asia 2022 di Setia City Convention Center, Shah Alam, Selangor, Malaysia, Minggu (20/2/2022) (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Rexy Mainaky cukup puas dengan hasil undian Kejuaraan Beregu Asia 2024 untuk tim Malaysia.

Tidak ada rasa keberatan yang dirasakan Rexy selaku Direktur Kepelatihan BAM dalam menyikapi hasil undian Kejuaraan Beregu Asia 2024 untuk tim putra maupun tim putri Malaysia.

Tim putra Malaysia menghuni Grup B bersama Taiwan, Kazakhstan dan Brunei Darussalam.

Sedangkan tim putri Negeri Jiran akan bersaing di Grup Y bersama Thailand dan Uni Emirat Arab.

Khusus untuk tim putra, Rexy menyiratkan bahwa mereka cukup percaya diri mampu lolos fase grup dengan mudah.

Berkekuatan tim full skuad, Malaysia yang notabene juara bertahan, optimistis bisa memijak perempat final.

"Itu hasil undian yang bagus bagi kami, terutama di undian tim putra," kata Rexy Mainaky dikutip BolaSport.com dari The Star.

"Kami yakin bisa mencapai setidaknya lolos ke perempat final," tandasnya.

Baca Juga: Hasil Thailand Masters 2024 - Hampir Terpeleset Lawan Jebolan Kualifikasi asal Polandia, Jesita/Febi Melaju ke 16 Besar

Pun demikian untuk tim putri, Rexy juga mematok target bisa sampai ke fase delapan besar.