Pulang dari Tugas Bersama Timnas Indonesia dan Langsung Gabung Persib, Marc Klok Akui Masih Kelelahan

By Lukman Adhi Kurniawan - Rabu, 31 Januari 2024 | 13:37 WIB
Gelandang timnas Indonesia, Marc Klok, saat hadir di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (12/10/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Gelandang timnas Indonesia, Marc Klok, sudah bergabung dengan latihan Persib Bandung pada Selasa (30/1).

Klok memilih tidak mengambil libur dan langsung menjalani latihan bersama Maung Bandung.

Persib sebenarnya memberikan dispensasi kepada pemainnya untuk istirahat pasca bertugas di Piala Asia 2023.

Maung Bandung sendiri saat ini sedang menjalani persiapan jelang lanjutan Liga 1 2023/2024 melawan Persis Solo pada 4 Februari mendatang.

Baca Juga: Ramadhan Sananta Ditangani dengan Baik oleh Timnas Indonesia, Alasan Cederanya Tak Diungkap ke Publik Selama Piala Asia 2023

Marc Klok menjelaskan, kondisi saat ini cukup fit meski baru kembali dari Qatar.

Dia menyadari bahwa sebenarnya cukup kelelahan setelah kembali dari skuad Garuda.

Selama Piala Asia 2023, dia hanya tampil dalam satu pertandingan tepatnya saat melawan Irak.

"Secara fisik dan mental saya berada dalam kondisi bagus meski sejujurnya saya memerlukan liburan juga."

"Karena cukup melelahkan untuk terus beraktivitas, bepergian, melakukan perjalanan dan bermain."