Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Piala Asia 2023 - Jepang Dihukum Kesalahan Dua Bek Tengah di Menit Akhir, Iran Comeback dan Lolos ke Semifinal

By Bagas Reza Murti - Sabtu, 3 Februari 2024 | 20:28 WIB
Gelandang Iran, Alireza Jahanbakhsh merayakan setelah mencetak gol kedua timnya dari titik penalti pada laga perempat final Piala Asia 2023 antara Iran Vs Jepang di Education City Stadium di al-Rayyan, pada Sabtu 3 Februari 2024. (HECTOR RETAMAL/AFP)

BOLASPORT.COM - Iran menang tipis 2-1 atas Jepang dalam babak perempat final Piala Asia 2023 di Education City Stadium, Doha, Qatar pada Sabtu (3/2/2024).

Dua kekuatan besar Asia berhadapan di Education Stadium yang mempertemukan Iran Vs Jepang.

Iran mengandalkan Sardar Azmoun di lini depan.

Sedangkan Jepang mengandalkan Ayase Ueda yang sudah mencetak 3 gol di Piala Asia 2023.

Jepang melakukan inisiatif serangan lebih dulu sejak laga dimulai.

Baca Juga: Rekap Hasil Thailand Masters 2024 - Buntu dan Tidak Sabaran, Indonesia 0 Wakil di Final dan Dihadapkan Kenyataan Pahit

Namun usaha The Samurai Blue baru membuahkan hasil pada menit ke-28.

Dari lini tengah, Hidemasa Morita membawa bola melewati beberapa pemain.

Ia melepas sepakan kaki kanan yang sebenarnya kurang sempurna.

Namun antisipasi Alireza Beiranvand juga kurang baik sehingga membuat bola jusyru masuk ke gawang sendiri. 1-0 untuk Jepang.