Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tes Pramusim MotoGP 2024 - Belum Dapat Chemistry dengan Motor Honda tapi Adik Valentino Rossi Sudah Lewati Rekor Marc Marquez

By Delia Mustikasari - Rabu, 7 Februari 2024 | 21:21 WIB
Pembalap Repsol Honda, Luca Marini, pada hari pertama tes pramusim MotoGP 2024 di Sirkuit Sepang, Malaysia, Selasa (6/2/2024). (REPSOL HONDA)

BOLASPORT.COM - Pembalap MotoGP Italia, Luca Marini, masih beradaptasi dengan motor Honda pada hari kedua tes pramusim MotoGP 2024 di Sirkuit Sepang, Malaysia, Rabu (7/2/2024).

Adik tiri legenda MotoGP, Valentino Rossi, ini menuntaskan sesi hari kedua sebagai pembalap tercepat ke-17.

Meski belum temukan chemistry dengan motor pabrikan Jepang tersebut, Marini sudah mencatatkan rekor menarik sebanyak 13 lap berturut-turut sebelum makan siang.

Catatan ini terlama dibandingkan pembalap lain.

Pembalap 26 tahun itu mencatatkan 10 lap dalam waktu 1 menit 59 detik.

Honda membuat kemajuan jika dibandingkan ketika keempat pembalap Honda hanya berhasil mencatatkan total 2 lap dalam waktu 1 menit 59 detik di Sprint race dan balapan utama.

Tahun lalu, pembalap Honda yang ada di grid adalah Marc Marquez, Joan Mir, Takaaki Nakagami, dan Alex Rins.

Marini mengatakan masih banyak yang harus dikerjakan Honda setelah hari kedua yang sulit pada tes MotoGP Sepang.

Marini tidak mampu menyamai kecepatan kuat yang ditunjukkan rekan setimnya Joan Mir karena ia kesulitan dengan ban bekas.

Baca Juga: Tes Pramusim MotoGP 2024 - Belum 'Move On', Marc Marquez Mengaku Masih Tunggangi Ducati seperti Honda