Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Setelah berhasil membangkitkan Muay Thai ke pentas global, Chatri Sityodtong selaku CEO ONE Championship mendapatkan penghargaan sebagai salah satu guru seni bela diri 8 tungkai yang paling berpengaruh dalam sejarah.
Anugerah itu diberikan oleh Perdana Menteri Thailand, Srettha Thavisin, pada Selasa (6/2/2024) seiring dengan Festival Hari Muay Thai Nasional di Hua Hin, Thailand.
Sejak awal mendirikan The Home of Martial Arts hingga menjadi organisasi seni bela diri terbesar di dunia, Sityodtong berhasil menjadikan Muay Thai sebagai sebuah kekuatan diplomasi dalam memperkenalkan Thailand ke mata dunia.
Semangat itu didasari oleh latar belakang Sityodtong sebagai praktisi Muay Thai.
Jauh sebelum mendirikan ONE Championship, dia adalah praktisi Muay Thai yang telah berlatih selama lebih dari 40 tahun.
Teranyar, dia semakin menaikkan pamor Muay Thai lewat program mingguan ONE Friday Fights yang digelar setiap Jumat malam di Lumpinee Boxing Stadium sejak awal 2023.
"Saya tak menyangka kalau Perdana Menteri Srettha akan memberi penghargaan terkait kontribusi saya untuk memajukan Muay Thai," ujar Chatri Sityodtong dalam unggahan di media sosial.
"Saya merasa tersanjung karena mendapatkan penghargaan dari Pemerintah Thailand sebagai satu dari 20 guru Muay Thai paling berpengaruh," lanjutnya.
Chatri Sityodtong mengaku bersyukur atas penghargaan yang dia terima dan bertekad semakin memperkenalkan Muay Thai dan seni bela diri lain dari Asia ke mata dunia.
Popularitas Muay Thai sempat terhambat di Negeri Gajah Putih karena banyaknya skandal yang melibatkan perjudian hingga pengaturan hasil.