Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Live Streaming Final Sri Lanka International Challenge 2024 - Rahmat/Yeremia vs Harapan Terakhir Malaysia

By Nestri Y - Minggu, 11 Februari 2024 | 12:38 WIB
Debut Rahmat Hidayat/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan pada babak pertama Thailand Masters 2024 di Nimibutr Arena, Bangkok, Thailand, Rabu (31/1/2024) (PBSI)

BOLASPORT.COM - Live streaming final Sri Lanka International Challenge 2024 akan menampilkan duel Rahmat Hidayat/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan melawan ganda putra Malaysia.

Rahmat/Hidayat akan melakoni panggung final pertama mereka di District Sport Complex, Galle, Sri Lanka, Minggu (11/2/2024).

Pasangan ganda putra Indonesia itu akan menantang ganda putra Malaysia, Bryan Jeremy Goonting/M Fazriq Mohammad Razif yang pertandingannya dapat disaksikan melalui live streaming resmi, mudah diakses dan gratis yang disiarkan oleh media Sri Lanka yang bermarkas di Colombo, The Papare.

Rahmat/Yeremia dan Goonting/Fazriq merupakan sama-sama pasangan non-unggulan alias underdog yang buat kejutan melesat ke final.

Namun meski tidak diunggulkan, pertemuan mereka sejatinya bisa dibilang sebagai final ideal.

Pasalnya, perjalanan masing-masing dari mereka dalam melangkah ke laga puncak diwarnai aksi menumbangkan dua unggulan teratas.

Goonting/Fazriq lebih dulu membuat kejutan setelah menaklukkan unggulan dua asal Thailand, Sirawit Sothon/Natthapat Trinkajee.

Mereka menang lewa dua gim yang diawali adu setting ketat yang berakhir dengan skor 26-24, 21-15. 

Baca Juga: Penakluk Unggulan 1 vs Penakluk Unggulan 2, Rahmat/Yeremia Tantang Ganda Putra Malaysia pada Partai Final

Sedangkan Rahmat/Yeremia berhasil menumbangkan unggulan pertama yang juga berasal dari Thailand, Pongsakorn Thongkham/Wongsathorn Thongkham di babak perempat final.