Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Yordania Tetap Bangga Meski Gagal Raih Gelar Juara Piala Asia 2023

By Arif Setiawan - Senin, 12 Februari 2024 | 00:30 WIB
Timnas Yordania lolos ke final Piala Asia 2023 usai mengalahkan Korea Selatan pada laga di Stadion Ahmad bin Ali, Al Rayyan (6/2/2024). (GIUSEPPE CACACE/AFP)

BOLASPORT.COM - Pelatih Yordania, Hussein Ammouta mengaku bangga atas keberhasilan timnya tampil di final Piala Asia 2023.

Yordania harus melawan Qatar pada babak final Piala Asia 2023.

Pertandingan tersebut terlaksana di Stadion Lusail, Qatar, Sabtu (10/2/2024).

Pada kesempatan ini, Yordania gagal meraih juara usai dikalahkan Qatar dengan skor 1-3.

Meski begitu, Hussein Ammouta tak berkecil hati.

Pelatih asal Maroko itu tetap bangga karena para pemain telah memberikan yang terbaik selama Piala Asia 2023.

"Ada kebanggaan besar pada para pemain saya."

"Karena mereka menjalani turnamen yang hebat."

"Mereka bermain sangat baik hingga membawa kami ke final," kata Hussein Ammouta, dilansir BolaSport.com dari laman resmi AFC.

Baca Juga: Bojan Hodak Angkat Topi untuk David da Silva, Persib Dapat Kabar Baik