Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Mantan Exco PSSI, Hasani Abdulgani buka suara terkait Maarten Paes yang dikabarkan sulit untuk bisa membela timnas Indonesia.
Maarten Paes dikabarkan sulit untuk bisa membela timnas Indonesia karena terhalang aturan FIFA.
Temuan ini digaungkan oleh beberapa pengamat sepak bola dan akun-akun media sosial.
Maarten Paes diketahui sempat membela timnas U-21 Belanda saat menghadapi Belarus U-21 dalam ajang Kualifikasi Piala Eropa U-21 2021 pada 15 November 2020.
Penampilan Paes ini ternyata menjadi sorotan, karena saat itu sang pemain sudah berusia 22 tahun.
Baca Juga: Usai Dapat Jatah Libur Khusus, 2 Pemain Timnas Indonesia Sepenuhnya Kembali Bergabung dengan Persib
Dalam aturan FIFA, seorang pemain bisa berganti dan bermain untuk tim nasional lainnya jika berusia di bawah 21 tahun pada saat terakhir bermain baik itu tim junior ataupun senior di pertandingan resmi.
Adapun Paes kala itu masuk ke dalam skuad timnas U-21 Belanda dan berstatus sebagai pemain cadangan.
Mantan Exco PSSI, Hasani Abdulgani mengatakan dalam kasus ini, Maarten Paes memang benar berbenturan dengan aturan FIFA tersebut.