Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liga Voli Korea - Dilumat Legenda Korsel, Pelatih Tim No 1 Merana karena Absennya Pemain Thailand

By Wahid Fahrur Annas - Senin, 12 Februari 2024 | 18:15 WIB
Pebola voli putri Thailand, Wipawee Srithong bersama timnya, Suwon Hyundai E&C Hillstate pada Liga Voli Korea 2023-2024 (KOVO.CO.KR)

BOLASPORT.COM - Kekalahan dialami Suwon Hyundai E&C Hillstate saat melakoni laga kandang pada putaran kelima Liga Voli Korea 2023-2024.

Hyundai E&C Hillstate takluk di tangan oleh rival terdekat mereka yakni Incheon Heungkuk Life Pink Spiders pada laga yang dihelat di Suwon Gymnasium, Suwon, Senin (12/2/2024).

Tak tanggung-tanggung, tim yang sempat merasakan tujuh kemenangan beruntun itu kalah tiga set langsung dengan skor 14-25, 18-25, 20-25.

Ada dua pemain yang sama-sama mencetak 17 poin sekaligus yang tertinggi pada laga tersebut yakni Laetitia Moma Bassoko dari tim tuan rumah dan Kim Yeon-koung dari tim tamu.

Hasil ini membuat mereka sudah menelan dua kekalahan dari empat pertandingan pada putaran kelima Liga Voli Korea.

Baca Juga: 4 Musim Jadi Bagian Jakarta Pertamina, Klub yang Dibela Megawati pada Proliga 2024 Masih Tanda Tanya

Meskipun kekalahan itu tak memberikan pengaruh apapun bagi Hyundai E&C Hillstate yang masih bertengger sebagai tim nomor 1 pada klasemen sementara.

Mereka masih memimpin dengan selisih tiga poin atas Pink Spiders.

Akan tetapi, hasil minor tersebut seperti menjadi pukulan bagi E&C Hillstate jelang memasuki putaran terakhir Liga.

Pelatih E&C Hillstate, Kang Sung-hyung terlihat muram saat menghadari sesi konferensi pers seusai pertandingan.