Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rasakan Dampak Positif Hadirnya Radja Nainggolan, Bos Bhayangkara FC: Harusnya Direkrut Sejak Putaran Pertama

By Wila Wildayanti - Selasa, 13 Februari 2024 | 18:20 WIB
Pemain asing Bhayangkara FC, Radja Nainggolan, sedang bertanding di Stadion PTIK, Blok M, Jakarta, Senin (12/2/2024) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Chief Operating Officer (COO) Bhayangkara FC Sumardji mengatakan bahwa seharusnya Radja Nainggolan direkrut The Guardian sejak putaran pertama. Hal ini karena tim merasakan dampak hadirnya mantan pemain Inter Milan tersebut.

Radja Nainggolan dipastikan resmi bergabung dengan Bhayangkara FC pada putaran kedua Liga 1 2023/2024.

Mantan pemain timnas Belgia tersebut resmi diperkenalkan Bhayangkara FC pada 4 Desember 2023 lalu.

Setelah resmi menjadi bagian dari Bhayangkara FC, pemain berusia 35 tahun tersebut akhirnya menandai debutnya di Liga 1 pada Minggu, 17 Desember 2023.

Baca Juga: Kata Radja Nainggolan Usai Derita Kekalahan Perdana di Liga 1

Radja Nainggolan debut bersama Bhayangkara FC dalam laga melawan Persita Tangerang dengan meraih kemenangan 3-0.

Setelah beberapa bulan bersama Radja, tim Bhayangkara FC pun merasakan dampak kehadiran mantan pemain AS Roma tersebut.

Sumardji mengatakan bahwa kehadiran Radja sudah memberikan dampak.

Walaupun mantan pemain SPAL tersebut belum lama memperkuat The Guardian, tetapi ia sudah melebur dengan baik.

Sumardji mengatakan bahwa Radja bergabung dan menyatu dengan baik bersama pemain lainnya.