Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Lengkap Liga Europa - Romelu Lukaku Masuk Jajaran Penyerang Elite, AC Milan dan AS Roma Beda Nasib

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Jumat, 16 Februari 2024 | 05:45 WIB
AC Milan dan AS Roma beda nasib di Liga Europa 2023-2024. Adapun Romelu Lukaku berhasil masuk jajaran penyerang elite. (ASROMA.COM)

BOLASPORT.COM - AC Milan dan AS Roma beda nasib di Liga Europa 2023-2024. Adapun Romelu Lukaku berhasil masuk jajaran penyerang elite.

Babak play-off Liga Europa 2023-2024 telah mulai digelar pada Kamis (15/2/2024) waktu setempat atau Jumat dini hari WIB.

Delapan pertandingan langsung digelar pada hari yang bersamaan secara bergantian.

Ada dua tim besar Italia yang ikut berlaga pada babak play-off kali ini, yaitu AC Milan dan AS Roma.

AS Roma bermain lebih dulu dengan bertandang ke markas Feyenoord di Stadion Feijenoord 'De Kuip'.

Pertandingan tersebut sangat menarik karena keduanya pernah bertemu di partai puncak UEFA Conference League musim 2021-2022.

Kala itu, AS Roma berhasil mengalahkan Feyenoord dan keluar sebagai juara UEFA Conference League edisi pertama.

Baca Juga: Hasil Liga Europa - Catatan Legenda Terulang, AC Milan Hancurkan Rennes di Kandang

Sepanjang pertandingan, kedua tim bermain terbuka dan laga tampak berjalan dengan seimbang.

Dari segi penguasaan bola, Feyenoord sedikit lebih unggul dengan catatan 53 persen.

Selain itu, Feyenoord juga mampu melepaskan 18 tembakan dengan enam di antaranya mengarah tepat ke gawang AS Roma.

Adapun I Lupi juga mampu meluncurkan 13 tembakan dengan lima di antaranya mengarah tepat ke gawang tuan rumah.

Bertindak sebagai tuan rumah, Feyenoord tentu memiliki semangat lebih dulu untuk mencetak gol ke gawang tim tamu.

Tim asuhan Arne Slot pun berhasil unggul lebih dulu atas AS Roma pada masa injury time di babak pertama.

Igor Paixao sukses mengoyak jala gawang I Lupi yang dijaga oleh Mile Svilar.

Baca Juga: Antonio Conte Siap Kerja Lagi tetapi Tidak untuk Klub yang Sudah Puas Lolos ke Liga Champions

Tidak mau kalah begitu saja karena sudah jauh-jauh ke Belanda, AS Roma pun berhasil mencetak gol penyeimbang.

Romelu Lukaku menjadi penyelamat AS Roma setelah berhasil mengoyak jala gawang tuan rumah pada menit ke-67.

Tidak hanya menyelamatkan AS Roma, gol tersebut juga membuat Lukaku masuk jajaran penyerang elite.

Penyerang asal Belgia tersebut kini sudah mencetak 26 gol di ajang Liga Europa sejak kali pertama digelar pada musim 2009-2010.

Lukaku menyamai jumlah gol Aritz Aduriz yang juga mengoleksi 26 gol di kompetisi serupa sepanjang kariernya.

Hebatnya lagi, Lukaku hanya kalah dari Radamel Falcao dan Pierre-Emerick Aubameyang yang sama-sama mengoleksi 30 gol.

Dengan hasil imbang ini, AS Roma harus mati-matian kala menjamu Feyenoord di Stadion Olimpico pada Kamis (22/2/2024) waktu setempat atau Jumat pukul 03.00 WIB.

Baca Juga: Liga Europa - Hati-hati AC Milan, Rennes Kini Sudah Tumbuh Sayap

Setelah laga Feyenoord vs AS Roma berakhir, AC Milan gantian menjamu Rennes di Stadion San Siro.

Bertindak sebagai tuan rumah, AC Milan jauh lebih mendominasi atas Rennes dalam pertandingan tersebut.

Bahkan, dalam hal penguasaan bola, I Rossoneri sampai mencatatkan angka 60 persen.

Hasilnya, anak-anak Stefano Pioli mampu menang 3-0 atas Rennes dalam pertandingan tersebut.

Ruben Loftus-Cheek menjadi bintang AC Milan dini hari tadi dengan mencetak brace ke gawang Steve Mandanda.

ACMILAN.COM
Ruben Loftus Cheek merayakan gol untuk AC Milan ke gawang Rennes dalam leg 1 babak play-off Liga Europa 2023-2024 di Stadion San Siro, Kamis (15/2/2024).

Loftus-Cheek mampu mencetak dua gol sundulan pada menit ke-32 dan menit ke-48.

Adapun satu gol AC Milan lainnya tercipta lewat kaki Rafael Leao pada menit ke-53.

Baca Juga: Man United Naksir De Ligt, Juventus-AC Milan Malah Ketar-ketir

Kemenangan ini memberikan keuntungan bagi AC Milan yang akan melakoni leg 2 di markas Rennes, Stadion Roazhon Park, pada Kamis (22/2/2024) waktu setempat atau Jumat pukul 00.45 WIB.

Berikut hasil lengkap leg 1 babak play-off Liga Europa 2023-2024 yang dikutip BolaSport.com dari laman resmi UEFA:

  • Galatasaray 3-2 Sparta Praha (Kerem Demirbay 19', Dries Mertens 60', Mauro Icardi 90+1'; Angelo Preciado 47', Jan Kuchta 65')
  • Shakhtar Donetsk 2-2 Olympique Marseille (Mykola Matviyenko 68', Eguinaldo 90+3'; Pierre-Emerick Aubameyang 64', Iliman Ndiaye 90')
  • Feyenoord 1-1 AS Roma (Igor Paixao 45+1'; Romelu Lukaku 67')
  • Young Boys 1-3 Sporting CP (Filip Ugrinic 42'; Aurele Amenda 31'-gbd, Viktor Gyokeres 41'-pen, Goncalo Inacio 48')
  • AC Milan 3-0 Rennes (Ruben Loftus-Cheek 32', 48', Rafael Leao 53')
  • Braga 2-4 Qarabag FK (Simon Banza 44', Joao Moutinho 90+1'-pen; Marko Jankovic 21'-pen, Abdellah Zoubir 54', 69', Juninho 65')
  • Benfica 2-1 Toulouse (Angel Di Maria 68'-pen, 90+8'-pen; Mikkel Desler 75')
  • RC Lens 0-0 SC Freiburg

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P