Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Persebaya Surabaya, Paul Munster, berharap pemainnya bisa lebih disiplin di lapangan.
Bajul Ijo pada pekan ke-24 Liga 1 2023/2024 baru kembali ke jalur kemenangan setelah mengalahkan Bhayangkara FC.
Kemenangan di laga tersebut harus dibayar mahal setelah Reva Adi harus mendapatkan kartu merah.
Reva terlibat gesekan dengan pemain The Guardian Sani Rizki.
Kehilangan sosok kapten di laga selanjutnya tentu jadi kerugian besar bagi tim.
Baca Juga: Cara Unik Paul Munster untuk Pertajam Lini Serang Persebaya
Paul Munster menjelaskan, semua pemain harus bisa fokus dan menjaga diri saat berada di lapangan.
Mereka harus disiplin dan tidak melakukan perbuatan yang bisa merugikan tim.
Apalagi, Persebaya dalam misi bangkit setelah beberapa laga tanpa kemenangan.
"Saya sudah berbicara dengan para pemain mengenai kedisiplinan."