Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Bos Aprilia Racing kejar target untuk segera mendapatkan set-up tepat dengan membekali tiga tiga pembalap dengan tiga motor pabrikan walau belum siap bertarung dengan Ducati pada MotoGP 2024.
Meski Aprilia terbilang melakukan berbagai peningkatan dan perbaikan termasuk mendatangkan sejumlah insinyur Ducati, nyatanya hal tersebut masih jauh dari ekspektasi mereka untuk menjadi pesaing kuat Si Merah Borgo Panigale.
Rivola telah mengakui bahwa kemajuan pesat yang dibuat oleh Ducati di MotoGP sangatlah mengesankan.
Pria asal Italia itu dengan gamblang mengakui bahwa bersaing dengan tim pabrikan senegara itu tidak akan mudah dijalani.
Jelas ada beberapa peningkatan yang dialami Aprilia seiring dengan pengembangan yang mereka lakukan pada RS-GP.
Tetapi untuk bersaing di kelas para raja, Rivola merasa pabrikan Noale itu masih jauh.
"Secara realistis, Ducati telah mengambil langkah lain dan itu sangat mengesankan," ujar Rivola dikutip BolaSport.com dari Paddock GP.
"Semua pembalap melaju sangat cepat. Ini akan menjadi acara olahraga yang sangat menarik di TV."
Baca Juga: Gresini Tunggu Duel Panas Kakak-Beradik, Marc Marquez vs Alex Marquez
"Tapi saya rasa kami (Aprilia) belum siap bertarung dengan Ducati," tandasnya.