Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga Inggris - Gol Maguire Sia-Sia, Man United Kalah Perdana pada 2024

By Sri Mulyati - Minggu, 25 Februari 2024 | 00:04 WIB
Kiper Manchester United, Andre Onana, saat kebobolan gol Calvin Bassey pada laga pekan ke-26 Liga Inggris melawan Fulham di Stadion Old Trafford, Sabtu (24/2/2024). (DARREN STAPLES / AFP)

BOLASPORT.COM - Hasil Liga Inggris menampilkan Manchester United yang kalah perdana pada 2024 dan membuat gol Harry Maguire sia-sia.

Manchester United dipukul Fulham pada laga pekan ke-26 Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Sabtu (24/2/2024).

Fulham memimpin terlebih dahulu lewat gol Calvin Bassey pada menit ke-65.

Man United sempat menyamakan kedudukan lewat gol Harry Maguire pada menit ke-89.

Gol Alex Iwobi pada menit ke-90+7 mengunci kemenangan Fulham sekaligus memberi kekalahan perdana ke Man United pada tahun ini.

Dalam lima laga Liga Inggris sejak pergantian tahun, tim asuhan Erik ten Hag memang belum tersentuh kekalahan.

Jalannya pertandingan

Bertindak selaku tuan rumah, Manchester United justru kesulitan dalam memamperkan dominasi.

Selama babak pertama, Man United kalah dari Fulham soal peluang menembus garis akhir pertahanan.

The Red Devils justru berulang kali harus mengamankan lini pertahanan mereka dari serangan lawan.