Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sudah Diskors 4 Tahun, Derita Paul Pogba Kian Lengkap kalau Juventus Pilih Putus Kontrak

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 1 Maret 2024 | 12:30 WIB
Gelandang Juventus dan timnas Prancis, Paul Pogba, dihukum larangan beraktivitas di sepak bola selama 4 tahun akibat kasus doping. (FRANCK FIFE/AFP)

BOLASPORT.COM - Derita Paul Pogba kian lengkap kalau Juventus memilih memutus kontraknya lantaran ia sudah diskors 4 tahun akibat kasus doping.

Hari-hari Paul Pogba sebagai pesepak bola bakal terasa suram ke depannya.

Paul Pogba resmi dihukum 4 tahun larangan bermain oleh Pengadilan Anti-Doping Italia.

Keputusan Pengadilan Anti-Doping Italia itu dikeluarkan pada Kamis (29/2/2024) malam waktu setempat.

Vonis larangan bermain aktif selama 4 tahun itu merupakan tuntutan resmi Jaksa Penuntut FIGC yang dikabulkan oleh Pengadilan Anti-Doping Italia.

Dengan aktifnya hukuman itu, maka Pogba diprediksi tidak bisa aktif sebagai pesepakbola terhitung hingga September 2017.

Durasi hukuman tersebut mengacu pada temuan pertama dan investigasi kasus doping yang menimpa Pogba.

Baca Juga: Real Madrid Dapatkan Kylian Mbappe, Barcelona Panik dan Langsung Temui Agen Erling Haaland

Kasus Pogba semua bermuara dari tes doping pascalaga melawan Udinese pada Agustus 2023.

Sang pemain ternyata dinyatakan positif akibat menggunakan zat DHEA yant ternyata masuk kategori doping.