Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain Vietnam Mimpi Buruk Garuda Tak Prioritaskan Lawan Timnas Indonesia

By Metta Rahma Melati - Jumat, 1 Maret 2024 | 15:45 WIB
Bek timnas Indonesia, Sandy Walsh, saat coba melewati pemain Vietnam pada babak penyisihan Grup D Piala Asia 2023, Jumat (19/1/2024). (PSSI)

BOLASPORT.COM - Pemain yang sempat menjadi mimpi buruk timnas Indonesia, Nguyen Cong Phuong tak begitu ngebet masuk skuad Vietnam. Di mana tim besutan Philippe Troussier itu akan melawan timnas Indonesia.

Vietnam menghadapi timnas Indonesia pada lanjutan putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Vietnam akan melawan timnas Indonesia pada 21 dan 26 Maret 2024.

Nguyen Cong Phuong saat ini membela klub kasta kedua Liga Jepang, Yokohama FC.

Ia baru-baru ini dikunjungi oleh pelatih timnas Vietnam, Philippe Troussier.

Banyak yang berspekulasi kunjungan Troussier terkait pemanggilan Nguyen Cong Phuong ke timnas Vietnam.

Sebelumnya, Nguyen Cong Phuong tidak masuk skuad Piala Asia 2023 lantaran minimnya menit bermain di klub.

Baca Juga: Francis Wewengkang Gantikan Eduardo Almeida di RANS Nusantara FC, Dulu di Papan Atas Kini Targetkan Hindari Degradasi

"Tentu saja, saya bertemu dan berbicara dengannya," kata Nguyen Cong Phuong, dilansir dari Targma.

"Pelatih Troussier datang untuk melihat kabarku, dan kami membicarakan berbagai hal, tapi aku merahasiakannya.