Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Daniel Sianturi, Pengamat Sepak Bola
BOLASPORT.COM - Duel pembuka giornata ke-27 Serie A Liga Italia musim 2023-2024 menjadi milik AC Milan.
Kemenangan tipis diraih I Rossoneri dalam lawatan mereka ke Olimpico Roma, Sabtu (2/3/2024) dini hari WIB.
Gol larut Noah Okafor pada menit ke-88 memastikan AC Milan mengalahkan Lazio 1-0.
Noah Okafor boleh dikatakan menjadi pahlawan bagi AC Milan dalam laga yang baru saja tuntas.
Pria berkewarganegaraan Swiss berusia 23 tahun tersebut seperti memberikan warna lain bagi tim besutan Stefano Pioli.
Usai hijrah dari klub Austria, RB Salzburg, di awal musim ini, Okafor memang lebih banyak turun bermain membela AC Milan dari bangku cadangan.
Namun demikian, peran Okafor rupanya sangat penting bagi Tim Merah-Hitam sejauh ini.
Merumput menghadapi Lazio bahkan punya kesan tersendiri bagi Noah Okafor.
Sang pemain selalu berhasil mencatatkan namanya di papan skor saat turun membela AC Milan melawan Lazio baik di laga kandang maupun tandang.
Sebelum menjadi pencetak gol tunggal bagi timnya saat bertanding di Stadion Olimpico Roma dini hari tadi, sebuah gol juga dibuat Noah Okafor saat membantu AC Milan menumbangkan Lazio 2-0 pada pertemuan pertama kedua tim di Serie A musim ini.
Noah Okafor sejauh ini sudah mencetak 5 gol di musim debutnya bersama AC Milan di ajang Liga Italia.
Satu catatan manis lainnya adalah setiap kali Okafor mencetak gol maka AC Milan selalu menjadi pemenang dalam duel tersebut.
Selain kemenangan dalam dua kali pertemuan dengan Lazio, AC Milan juga sukses meraih angka penuh atas Cagliari 3-1, Monza 3-0, dan Udinese 3-2 di mana Noah Okafor mencatatkan namanya di papan skor.
Kini gol Noah Okafor yang berbuah kemenangan AC Milan atas Lazio berhasil mengokohkan pasukan Stefano Pioli duduk di peringkat ketiga klasemen sementara dengan torehan 56 poin.