Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong harus bisa memberi kepercayaan kepada tiga penyerang lokal yang berhasil mencuri perhatian di Liga 1 saat lawan Vietnam nanti.
Timnas Indonesia akan menghadapi Vietnam dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yang berlangsung pada 21 dan 26 Maret 2024.
Laga tersebut menjadi pertandingan penting untuk timnas Indonesia dan Vietnam apabila ingin lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Tim asuhan Shin Tae-yong dijadwalkan akan menjalani laga lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dengan menjamu Vietnam lebih dulu.
Baca Juga: Elkan Baggott Dipaksa Kerja Keras Saat Bantu Bristol Rovers Raih Kemenangan dengan 10 Pemain
Skuad Garuda akan menjamu Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, pada 21 Maret 2024.
Kemudian laga berikutnya mereka akan tandang di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, 26 Maret 2024.
Jelang menghadapi laga ini, Shin Tae-yong terlihat tak main-main.
Pasalnya, pelatih berusia 53 tahun tersebut bahkan memutuskan untuk ke Belanda dan Eropa.
Hal ini karena Shin ingin memantau langsung performa pemain-pemain timnas Indonesia yang bermain di luar negeri.
Apabila sebelumnya, Shin bersama asistennya telah menemui Ivar Jenner di Belanda.
Terbaru, mantan pelatih timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 tersebut baru saja menemui dua pemain timnas Indonesia yang bermain di Belgia.
Dalam unggahan terbarunya, Shin terlihat foto bersama pemain skuad Garuda yakni Marselino Ferdinan (KMSK Deinze) dan Sandy Walsh (KV Mechelen).
Saat pelatih asal Korea Selatan tersebut memantau langsung pemain timnas Indonesia yang berkarier di luar negeri.
Sepertinya pemain-pemain yang berkarier di Indonesia pun tak ikut ketinggalan unjuk gigi khususnya para penyerang yang akhir-akhir ini minim kepercayaan dari Shin Tae-yong.
Terdapat tiga penyerang timnas Indonesia yang moncer di Liga 1 belakangan ini.
Walaupun permain-pemain ini kurang begitu dipercaya Shin Tae-yong di Piala Asia 2023 pada Januari lalu.
Akan tetapi, sepertinya mereka sibuk menunjukkan performanya bersama klub.
Terdapat tiga penyerang yang bekerja keras agar nantinya bisa kembali dipercaya Shin Tae-yong di timnas Indonesia.
Untuk yang pertama ada Dimas Drajad yang belum lama ini berhasil menunjukkan penampilan luar biasa bersama klubnya Persikabo 1973.
Dimas Drajad bahkan sukses menunjukkan tiga gol sekaligus dalam dua laga terakhir.
Pemain Persikabo 1973 itu sukses mencetak gol saat timnya melawan Borneo FC pada 22 Februari lalu.
Kemudian tak lama setelah itu, pemain berusia 26 tahun tersebut sukses menyarangkan dua gol atau brace saat Persikabo 1973 melawan Madura United.
Dalam laga yang berlangsung pada 26 Februari 2024 tersebut Dimas Drajad mencetak dua gol atau brace saat lawan Madura United.
Dimas cukup percaya diri selama tampil, sehingga ia berhasil membuktikkan bahwa ia masih moncer bersama klub.
Walaupun saat timnas Indonesia bermain di Piala Asia 2023 lalu, ia hanya mendapatkan menit bermain yang minim.
Saat setelah pulang dari Piala Asia 2023 lalu, Dimas berhasil unjuk gigi.
Tak hanya Dimas, penyerang lainnya yang juga berhasil mencuri perhatian yakni Hokky Caraka.
Hokky tak berbeda dengan Dimas Drajad nasibnya di Piala Asia 2023 lalu.
Ia hanya mendapatkan kepercayaan sekali main selama ajang empat tahunan bergulir tersebut.
Hokky tampil sebagai pemain pengganti saat timnas Indonesia melawan Irak.
Namun, saat itu ia tak berhasil mencetak gol.
Akan tetapi, setelah kembali bersama PSS Sleman, pemain berusia 19 tahun itu pun mencetak gol.
Hokky Caraka mencetak gol untuk PSS saat menghadapi Bhayangkara FC pada 22 Februari 2024 lalu.
Bahkan dengan gol tersebut, Hokky saat ini telah mencetak sebanyak empat gol selama Liga 1 musim ini.
Walaupun koleksi gol Hokky belum banyak di Liga 1.
Ia patut diperhitungkan oleh Shin Tae-yong saat timnas Indonesia menghadapi Vietnam pada Maret mendatag.
Bukan tak mungkin, Hokky bisa membuat kejutan dan mencetak gol untuk timnas Indonesia saat menghadapi Vietnam nantinya.
Kemudian itu, penyerang ketiga yang benar-benar tak dapat menit bermain di timnas Indonesia selama tampil di Piala Asia 2023 yakni ada Ramadhan Sananta dan Dendy Sulistyawan.
Namun, Dendy yang kembali ke klubnya Bhayangkara FC hingga saat ini belum berhasil mencetak gol.
Ini berbeda dengan Ramadhan Sananta yang berusaha menunjukkan bahwa dirinya kembali moncer bersama klub.
Walaupun tak mendapatkan menit bermain di timnas Indonesia.
Sepertinya, Shin Tae-yong harus bisa memberi kepercayaan kepada Sananta.
Pasalnya, pemain yang baru saja sembuh dari cedera belum lama ini sukses mencetak gol untuk klubnya Persis Solo.
Penyerang Persis itu sukses mencetak gol indah di pengujung laga saat melawan Bali United pada pekan ke-26 Liga 1.
Pemain berusia 21 tahun tersebut mencatatkan namnya kembali dengan mencetak gol ke gawang Bali United.
Sananta sebenarnya menunjukkan penampilan apik, karena saat ia dijaga oleh bek Elias Dolah, Sananta mampu menyundul ke gawang Bali United.
Situasi ini sebenarnya bisa menjadi kabar bahagia buat timnas Indonesia yang akan segera mempersiapkan tim untuk melawan Vietnam.
Tiga penyerang timnas Indonesia yang berlaga di Liga 1 tambah mocer.
Ketiga pemain ini yakni Dimas Drajad, Hokky Caraka, dan Sananta memang minim mendapat kepercayaan di Piala Asia 2023 lalu.
Namun, Shin Tae-yong mungkin bisa mempertimbangkan tiga pemain yang mulai kehilangan tempat ini.
Pasalnya, mereka selalu mendapatkan menit bermain di Liga 1 dan sudah menjawab melalui gol.
Sementara itu, pemain yang mendapat kepercayaan penuh dari Shin yakni Rafael Struick akhir-akhir ini lebih banyak duduk dibangku cadangan ADO Den Haag.
Namun, terlepas dari beberapa pemain yang dipanggil membela timnas Indonesia di Piala Asia 2023 lalu.
Ada beberapa pemain yang sebenarnya tak bisa diabaikan juga oleh Shin yakni Stefano Lilipaly.
Pemain naturalisasi tersebut telah mencatatkan dirinya mencetak 11 gol dan 16 assist dari 27 laga yang dilakoninya bersama Borneo FC.
Namun, terkait pemanggilan pemain ini asisten Shin Tae-yong di timnas Indonesia yakni Nova Arianto pernah menyatakan bahwa pemanggilan pemain tak akan berbeda jauh dari Piala Asia 2023.
Dengan begitu, dari nama di atas mungkin ada yang masih diabaikan, atau Shin akan tetap memberi kepercayaan kepada penyerang timnas Indonesia tersebut.