Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Usai Jadi Mimpi Buruk Man United, Phil Foden Disebut sebagai Pemain Terbaik Liga Inggris Saat Ini

By Raka Kisdiyatma Galih - Senin, 4 Maret 2024 | 17:00 WIB
Winger Man City, Phil Foden, berselebrasi ala penembak jitu usai menjebol gawang Man United, Minggu (3/3/2024) malam WIB. (PAUL ELLIS/AFP)

BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, menyebut Phil Foden sebagai pemain terbaik Liga Inggris saat ini usai tampil luar biasa menghadapi Manchester United.

Phil Foden diturunkan Pep Guardiola sebagai starter ketika Manchester City menjamu Manchester United pada matchweek ke-27 Liga Inggris 2023-2024, Minggu (3/3/2024).

Kepercayaan Guardiola dijawab winger timnas Inggris itu dengan baik.

Foden memborong dua gol dalam kemenangan 3-1 Man City atas Man United di Etihad Stadium.

Dua lesakan tersebut sekaligus menjadi inisiator dari kebangkitan timnya yang sempat tertinggal 0-1 oleh gol Marcus Rashford sejak menit ke-8.

Gol pertamanya lahir pada menit ke-56 dengan memanfaatkan operan dari Rodri.

Foden lantas mencetak gol keduanya di menit ke-80 usai menuntaskan assist Julian Alvarez.

Gol tersebut membawa Man City berbalik unggul 2-1.

Adapun satu gol The Citizens lainnya dibukukan oleh Erling Haaland di pengujung laga.

Baca Juga: Momen Haaland Cosplay Jadi Darwin Nunez, Gagal Cetak Gol Gampang ke Gawang Man United

Berkat performa tersebut, Foden dipuji habis-habisan Guardiola usai pertandingan.

Juru taktik asal Spanyol itu menyebut Foden sebagai pemain terbaik Liga Inggris saat ini.

"Dia selalu menjadi pemain bertalenta namun sekarang dia lebih dewasa dan lebih memahami permainan, terutama dalam bertahan," ucap Guardiola seperti dikutip BolaSport.com dari Eurosport. 

"Dia bisa bermain di tengah, kanan, membuat momen dan memotong ke dalam, bermain di kiri, mencetak gol dari kiri."

"Apa yang bisa kukatakan sekarang? Dia adalah pemain terbaik di Premier League saat ini."

"Ketika dia mencetak dua gol, itu (pekerjaan bertahan) memberi saya lebih banyak kesenangan dibandingkan hal lainnya."

"Kami tidak melakukan negosiasi mengenai hal itu, orang yang tidak melakukan hal itu tidak akan bertahan di tim."

"Dia mencintai sepak bola."

"Dia seperti hidup untuk sepak bola."

Baca Juga: Haaland Cetak Gol di Derby Manchester tapi Bikin Guardiola Kecewa

"Dia menyenangkan dan etos kerjanya luar biasa," imbuhnya.

Hasil positif ini membawa Man City terus membuntuti Liverpool di klasemen Liga Inggris.

Berada di posisi kedua dengan raihan 62 poin, The Citizens hanya terpaut satu poin dari Man United di puncak klasemen.

Man City juga menjaga jarak empat poin dari Arsenal yang berada tepat di bawahnya.

Namun, perlu diketahui bahwa The Gunners belum memainkan pertandingan pekan ini.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P