Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Liga Voli Korea - Mulai Pukul 17.00 WIB, Apakah Rentetan Kemenangan Red Sparks Berlanjut Saat Jumpa Tim Legendaris?

By Delia Mustikasari - Rabu, 6 Maret 2024 | 16:45 WIB
Pemain Daejeon JungKwanJang Red Sparks, dari kiri: Giovanna Milana, Lee So-young, Jung Ho-young, Megawati Hangestri Pertiwi, dan Yeum Hye-seon melakukan selebrasi saat laga menghadapi Hwaseong IBK Altos di Liga Voli Korea, Kamis, 1 Februari 2024 (KOVO.CO.KR)

Baca Juga: Liga Voli Korea - Kim Yeon-koung Membara usai Pink Spiders Pecundangi IBK Altos, Legenda Voli Korea Catatkan Poin Tertinggi dalam Karier Satu Musim

"Kami perlu menikmati pertandingan dengan pikiran santai. Namun, saat memasuki pertandingan, pola pikir kami harus fokus pada apa yang perlu kami lakukan."

"Saya akan menjaga konsentrasi dari latihan dan bermain bagus di pertandingan," ujarnya.

Jika menang, Red Sparks bisa menorehkan catatan 20 Kemenangan sejak 12 tahun terakhir

Terakhir kali Red Sparks membukukan 20 kemenangan adalah pada Liga Voli Korea musim 2011-2012 atau 12 tahun lalu. Saat itu, Red Sparks terakhir kali menjadi juara Liga Voli Korea.

Rekor lainnya yang bisa dicetak oleh Red Sparks adalah tujuh kemenangan eruntun dalam 15 tahun terakhir.

Berikut jadwal Red Sparks pada lanjutan Liga Voli Korea 2023-2024.

Baca Juga: Liga Voli Korea - Kepedihan Tim Setter Timnas Thailand Antar Megawati dan Red Sparks ke Babak Play-Off, Penantian 7 Tahun Terbayar

Kamis (7/3/2024)

Red Sparks vs GS Caltex Seoul KIXX : Daejeon Chungmu Gymnasium, pukul 17.00 WIB