Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Barati Cup 2024 Tuntas Digelar, Jadi Jalan ke Turnamen Sepak Bola Swedia

By Abdul Rohman - Sabtu, 9 Maret 2024 | 08:00 WIB
Barati Cup 2024 yang digelar pada 2-5 Maret 2024 (BARATI)

BOLASPORT.COM - Barati Cup 2024 rampung digelar. Kegiatan ini berlangsung pada 2-5 Maret 2024 di Bali United Training Ground, Gianyar, Bali.

Diikuti 120 tim dengan jumlah 2.300 peserta meramaikan Barati Cup 2024 yang mempertandingkan kelompok umur U-12, U-13, dan U-14.

CEO Program BARATI (Bangga Merah Putih) Mendunia, Krisna Wisnu Marsis, terkesan melihat perjuangan yang ditampilkan kontestan Barati Cup 2024.

“Setengah dari babak knock out di usia 14 tahun harus diselesaikan dengan adu penalti," ucap Krisna Wisnu Marsis.

"Ini menunjukkan kekuatan."

"Dan kualitas yang hampir merata di tim-tim yang bertanding," sambung Krisna dalam keterangannya.

Baca Juga: Bukan Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen, Nathan Tjoe-A-On Berpeluang Segera Debut Untuk Timnas Indoensia

Dari Barati Cup 2024, 52 pemain yang berhasil mencuri perhatian berpeluang masuk ke skuad Barati 2024 untuk tampil di turnamen Gothia Cup.

Rencananya, Gothia Cup dihelat pada 14-20 Juli 2024 di Swedia.

Sebelum dikirim ke Gothia Cup, skuad Barati 2024 akan menggelar persiapan selama 10 hari di Jakarta.