Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Barati Cup 2024 rampung digelar. Kegiatan ini berlangsung pada 2-5 Maret 2024 di Bali United Training Ground, Gianyar, Bali.
Diikuti 120 tim dengan jumlah 2.300 peserta meramaikan Barati Cup 2024 yang mempertandingkan kelompok umur U-12, U-13, dan U-14.
CEO Program BARATI (Bangga Merah Putih) Mendunia, Krisna Wisnu Marsis, terkesan melihat perjuangan yang ditampilkan kontestan Barati Cup 2024.
“Setengah dari babak knock out di usia 14 tahun harus diselesaikan dengan adu penalti," ucap Krisna Wisnu Marsis.
"Ini menunjukkan kekuatan."
"Dan kualitas yang hampir merata di tim-tim yang bertanding," sambung Krisna dalam keterangannya.
Dari Barati Cup 2024, 52 pemain yang berhasil mencuri perhatian berpeluang masuk ke skuad Barati 2024 untuk tampil di turnamen Gothia Cup.
Rencananya, Gothia Cup dihelat pada 14-20 Juli 2024 di Swedia.
Sebelum dikirim ke Gothia Cup, skuad Barati 2024 akan menggelar persiapan selama 10 hari di Jakarta.
"Tim talent scout telah bekerja keras selama 4 hari turnamen untuk menseleksi 52 dari 2300 pemain," ucap pelatih Indra Sjafri selaku Direktur Teknis BARATI Mendunia.
"Tentunya tidak mudah namun dengan dibantu penggunaan performance monitoring tools, seperti Catapult dan Spiideo."
"Mudah-mudahan kami dapat memilih pemain yang terbaik untuk ke Swedia nanti," tutur Indra Sjafri.
Baca Juga: French Open 2024 - Zheng/Huang Kena Pembalasan Epik, Ganda Terbaik Thailand Beri Aib Unggulan 1
Sementara itu, Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) mengapresiasi pelaksanaan Barati Cup 2024.
"Mudah-mudahan kita harapkan turnamen ini akan terus dilaksanakan setiap tahunnya," kata Staf Ahli Menteri Bidang Hubungan Pusat dan Daerah,
Dwijayanto Sarosa Putera.
"Karena tentunya pelaksanaan kegiatan BARATI Cup ini adalah salah satu implementasi dari INPRES Nomor 3 Tahun 2019 tentang Percepatan Pembangunan Persepakbolaan Nasional," sambung Dwijayanto.
Berikut hasil akhir Barati Cup 2024:
U-12
Juara 1: Akademi Persib Cimahi (Jawa Barat)
Juara 2: Bali United FA (Bali)
Juara 3: ASIOP (DKI Jakarta)
Juara 4: Castindo FA (Jawa Timur)
U-13
Juara 1: Baturetno (DI Yogyakarta)
Juara 2: Bali United FA (Bali)
Juara 3: CS Private Soccer (DKI Jakarta)
Juara 4: Diklat Gama FA (Jawa Timur)
U-14
Juara 1: Young Warrior (Banten)
Juara 2: Papua FA (Papua)
Juara 3: Colombo (Jawa Timur)
Juara 4: Satria Cipta (Banten)