Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klasemen Liga 1 - Ini Posisi Persija di Tabel setelah Dikalahkan Persib, Persis Solo Naik

By Metta Rahma Melati - Sabtu, 9 Maret 2024 | 21:10 WIB
Marko Simic (kanan) sedang berebut bola dengan Nick Kuipers (kiri) dalam laga pekan ke-28 Liga 1 2023 antara Persija Jakarta versus Persib Bandung di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (9/3/2024) siang. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Persija Jakarta mengalami penurunan posisi di klasemen sementara Liga 1 2023-2024 setelah dikalahkan Persib Bandung.

Persija kalah dengan skor tipis 1-2 dari Persib di Stadion Si Jalak Harupat, Kab. Bandung, Sabtu (9/3/2024) sore.

Persib mencetak gol lebih dulu melalui David da Silva pada menit ke-24.

Empat menit berselang, Persija menyamakan kedudukan pada menit ke-28 melalui Maciej Gajos.

Persib mencetak gol kemenangan pada babak kedua.

Gol itu tercipta melalui sepakan penalti David da Silva pada menit ke-69.

Hasil itu membawa Persija turun ke posisi 11 klasemen dengan 35 poin.

Baca Juga: Diterpa Kemalangan, Striker Vietnam Menyesal Jelang Lawan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Sebelumnya, Persija ada di posisi sepuluh.

Penurunan posisi itu juga dipengaruhi oleh hasil Persis Solo yang menang atas Barito Putera dengan skor 2-1 di Stadion Manahan, Sabtu (9/3/2024) malam.

Setelah mendapatkan tiga poin, Persis Solo naik ke posisi delapan dengan 38 poin.

Sebelumnya, Persis Solo ada di posisi ke-11 klasemen.

Sementara Persib tetap berada di posisi kedua dengan 51 poin.

Berikut klasemen sementara Liga 1 2023-2024 per Sabtu (9/3/2024):

Pos Team Pld W D L GF GA GD Pts  
1 Borneo FC 28 20 6 2 47 20 +27 66  
2 Persib 28 13 12 3 54 31 +23 51
3 Bali United 28 14 6 8 45 34 +11 48
4 PSIS 28 13 7 8 42 33 +9 46
5 Madura United 28 13 6 9 50 43 +7 45  
6 Persik 28 12 7 9 47 37 +10 43
7 Dewa United 28 9 11 8 42 40 +2 38
8 Persis 28 10 8 10 42 43 −1 38
9 PSM 28 9 10 9 34 27 +7 37
10 Barito Putera 28 9 10 9 40 36 +4 37
11 Persija 28 8 11 9 41 37 +4 35
12 Persebaya 28 8 11 9 29 37 −8 35
13 RANS Nusantara 28 8 9 11 31 42 −11 33
14 Arema FC 28 8 7 13 33 48 −15 31
15 PSS 28 7 10 11 38 44 −6 31
16 Persita 28 7 7 14 29 49 −20 28  
17 Bhayangkara FC 28 3 10 15 27 49 −22 19
18 Persikabo 1973 28 3 8 17 34 55 −21 17
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P