Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

ONE Championship - Tanyai Phetjeeja soal MMA, Stamp Malah Ditantang Balik

By BolaSport - Senin, 11 Maret 2024 | 22:00 WIB
Juara kelas atom kickboxing ONE Championship, Phetjeeja. (ONE CHAMPIONSHIP)

BOLASPORT.COM - Stamp Fairtex berkesempatan mewawancarai ratu kickboxing ONE Championship yang baru, Phetjeeja Lukjaoporongtom, tetapi dia malah ditantang balik untuk bertanding MMA.

Usai menyatukan sabuk juara di kelas atom kickboxing dalam laga utama ONE Fight Night 20 pada Sabtu (9/3/2024) di Lumpinee Boxing Stadium, Bangkok, Phetjeeja mendapatkan kesempatan untuk diwawancarai langsung oleh Stamp.

Bertemu Stamp usai laganya, Phetjeeja ditanyai perihal keinginan sang ratu kickboxing ke depan setelah meraih kemenangan besar atas Janet Todd.

Phetjeeja pun mengakui ingin meraih sabuk emas kedua di disiplin Muay Thai.

"Saya berencana untuk tanding di aturan Muay Thai. Saya ingin melawan Allycia Hellen Rodrigues," ujar Phetjeeja.

Seperti dirinya, Rodrigues juga sukses mempertahankan sabuk juara kelas atom Muay Thai di ONE Fight Night 20.

Sebuah laga antara juara melawan juara tentunya sangat mungkin terjadi mengingat latar belakang Phetjeeja di Muay Thai.

Stamp juga menanyai Phetjeeja perihal kemungkinan untuk menantang ratu Muay Thai kelas jerami yang lebih berat, Smilla Sundell.

Namun, dengan cepat Phetjeeja langsung menolak dan menyatakan lebih ingin melawan Stamp di disiplin MMA.

"Saya tak mau melawan Smilla. Bertanding melawan Stamp di MMA sepertinya lebih baik," jawabnya sambil tertawa.

Bicara soal MMA, Phetjeeja tak menutup kemungkinan untuk menjajal disiplin tersebut di masa depan.

Terlebih, dia merupakan salah satu striker perempuan terbaik di dunia saat ini.

Stamp pun kembali bertanya apakah Phetjeeja ingin melawannya dalam aturan MMA di masa depan.

Sang bintang Thailand menyatakan ketertarikannya.

"Kenapa tidak? Saya ingin mencoba bertanding di MMA," ujar Phetjeeja.

"Dengan sedikit penyesuaian latihan, saya bisa menjajal MMA di masa depan," pungkasnya.

Namun, Phetjeeja tentu lebih menginginkan sabuk Muay Thai yang dipegang Rodrigues saat ini.

Jika dia sukses menjadi juara dalam dua disiplin, sang atlet perwakilan Team Mehdi Zatout itu tentu ingin meraih ketenaran seperti Stamp yang telah lebih dulu pernah menguasai tiga disiplin berbeda.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by ONE Championship on SCMP (@scmpmartialarts)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P