Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Chelsea berhasil menghajar Newcastle United di Liga Inggris 2023-2024, tetapi tetap tidak mampu tembus 10 besar di klasemen.
Matchweek 28 Liga Inggris 2023-2024 telah selesai digelar pada Senin (11/3/2024) waktu setempat atau Selasa dini hari WIB.
Laga terakhir yang tersaji adalah pertemuan antara Chelsea dan Newcastle United.
Dalam pertandingan tersebut, Chelsea bertindak sebagai tuan rumah dengan menjamu Newcastle United di Stadion Stamford Bridge.
Bertindak sebagai tuan rumah, Chelsea mendapatkan perlawanan yang sengit dari Newcastle United sepanjang laga.
Akan tetapi, The Blues tetap mampu unggul lebih dulu atas The Magpies saat pertandingan baru berjalan enam menit.
Gol pertama Chelsea tersebut dicetak oleh Nicolas Jackson lewat skema kerja sama apik dengan Cole Palmer.
Baca Juga: Sukses Ganggu Rivalitas Barcelona dan Real Madrid, Pelatih Girona Diburu Chelsea
Jackson berhasil meneruskan umpan dari Palmer dengan tendangan backheel yang berhasil mengoyak jala gawang Newcastle United.
Setelah mencetak gol pertama, gawang Chelsea justru gantian kebobolan pada menit ke-43 oleh Alexander Isak.
Kali ini, Isak berhasil menggetarkan jala gawang tuan rumah lewat tendangan keras dari luar kotak penalti.
Lesakan penyerang asal Swedia itu mengarah ke pojok kiri bawah gawang dan tidak mampu dijangkau oleh Djordje Petrovic.
Di sisa waktu babak pertama, tidak ada gol yang tercipta lagi, baik dari Chelsea maupun Newcastle United.
Di babak kedua, Chelsea tampil lebih mendominasi dan berhasil menciptakan berbagai peluang untuk mengancam gawang Newcastle United.
Hasilnya, Cole Palmer sukses membuat tuan rumah kembali unggul pada menit ke-57 berkat golnya ke gawang Martin Dubravka.
Baca Juga: Mulai Lirik Tuchel, Barcelona Sudah Terancam Gagal Akibat Kisah Lama
Palmer sukses mengonversi umpan manis dari Enzo Fernandez untuk membawa Chelsea unggul 2-1.
Meski sudah kembali unggul, Chelsea tidak mau diam begitu saja dan berusaha untuk menambah keunggulan.
Upaya anak-anak asuh Mauricio Pochettino pun akhirnya terjawab pada menit ke-76 berkat gol Mykhailo Mudryk.
Kali ini, Mudryk melakukan aksi individu ciamik dengan melewati Fabian Schaer dan Martin Dubravka.
Winger asal Ukraina itu pun menyudahi aksinya dengan sontekan kaki kanan untuk membawa tuan rumah semakin menjauh dengan keunggulan 3-1.
Tertinggal dua gol membuat Newcastle United kepanasan dan tidak mau tinggal diam.
Anak-anak asuh Eddie Howe pun akhirnya berhasil mencetak gol ke gawang Chelsea saat laga sudah memasuki menit ke-90.
Baca Juga: Chelsea Mulai Cari Pengganti Pochettino, Eks Rekan Ronaldo Masuk Target
Jacob Murphy menjadi sosok protagonis untuk gol kedua Newcastle United dalam laga kali ini.
Akan tetapi, gol dari Murphy tidak berarti banyak karena gagal menghindarkan The Magpies dari kekalahan.
Hingga peluit panjang berbunyi, skor 3-2 untuk kemenangan Chelsea tidak berubah sama sekali.
Dengan kemenangan ini, Chelsea berhasil meraih tiga poin dan menambah jumlah poin mereka menjadi 39 poin dari 27 laga.
Namun, kemenangan tersebut rupanya tetap tidak mampu mendongkrak posisi Thiago Silva dkk. yang masih berada di posisi ke-11.
Adapun Newcastle United berada satu setrip di atas Chelsea, tetapi sudah memainkan 28 pertandingan dan telah mengoleksi 40 poin.
Berikut hasil lengkap matchweek 28 Liga Inggris 2023-2024 yang dikutip BolaSport.com dari laman resmi Premier League pada Selasa (12/3/2024) dini hari WIB:
Klasemen Liga Inggris 2023-2024