Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Liga Voli Korea - Start 17.00 WIB, Akankah Red Sparks Pertahankan Momentum Lawan Tim Juru Kunci meski Sudah Lolos Play-Off

By Delia Mustikasari - Rabu, 13 Maret 2024 | 00:30 WIB
Tim bola voli Daejeon JungKwanJang Red Sparks merayakan kelolosan ke babak play-off usai mengalahkan GS Caltex KIXX Seoul pada putaran ke-6 Liga Voli Korea 2023-2024, Kamis (7/3/2024) (KOVO.CO.KR)

BOLASPORT.COM - Tim bola voli putri, Daejeon JungKwanJang Red Sparks sudah mencetak tujuh kemenangan beruntun dalam lanjutan putaran keenam Liga Voli Korea 2023-2024.

Kemenangan itu didapat setelah memenangi laga atas GS Caltex Seoul KIXX pada 7 Maret kemarin yang memastikan Red Sparks mantap di posisi ketiga dan lolos ke babak play-off tanpa harus melalui semi play-off.

Babak semi play-off digelar jika ada selisih 3 poin atau kurang antara dua tim yang masing-masing berada di posisi ketiga dan keempat.

Tim yang diperkuat pebola voli putri Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi, berhasil mengalahkan GS Caltex dengan skor 3-0 (25-13 25-21 25-19).

Ini merupakan rekor 7 kemenangan beruntun untuk pertama kalinya dalam 15 tahun sejak musim 2008-2009.

Laga ini memperlebar selisih poin dengan GS Caltex yang berada di peringkat 4 menjadi 10 poin, menghilangkan kemungkinan semi playoff.

Tim yang bermarkas di Daejeon itu melaju ke bola voli musim semi untuk pertama kalinya dalam 7 musim.

Baca Juga: Liga Voli Korea - Demi Tempat Pertama dan Hindari Red Sparks, Pelatih Legenda Korsel dkk Mau 'Sogok' Tim Juru Kunci

Sejak awal set, tim asuhan Ko Hee-jin itu terus menyerang dengan ganas, dipimpin oleh 'senjata ganda' Mega dan Giovanna Milana (Gia).

Gia yang mengisi posisi outside hitter itu memimpin tim meraih kemenangan dengan 22 poin, terbanyak, dan Mega mencetak 19 poin.