Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indra Sjafri Larang Satu Pemain Persija Gabung ke Timnas U-20 Indonesia, Kenapa?

By Mochamad Hary Prasetya - Sabtu, 16 Maret 2024 | 16:15 WIB
Pelatih timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri, saat ditemui awak media di Lapangan B, Senayan, Jakarta, Jumat (15/3/2024) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Timnas U-20 Indonesia sudah mulai menjalani pemusatan latihan (TC) tahap ketiga di Jakarta dari 15 Maret sampai 3 April 2024.

Pelatih timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri, memanggil 37 pemain untuk menjalani TC tersebut.

Kepada awak media termasuk BolaSport.com, Indra Sjafri mengatakan bahwa belum semua pemain berkumpul untuk berlatih bersama timnas U-20 Indonesia.

Sejauh ini baru 34 pemain yang sudah datang ke Jakarta dan tersisa tiga nama.

Indra Sjafri tidak menyebutkan tiga pemain yang belum juga datang ke timnas U-20 Indonesia.

Namun, terlihat tiga pemain yang belum datang itu adalah Welber Jardim (Sao Paulo U-17), Chow Yun Damanik (Lausanne Sport), dan Dony Tri Pamungkas (Persija Jakarta).

Seperti diketahui, ada lima pemain abroad yang dipanggil Indra Sjafri ke timnas U-20 Indonesia.

Baca Juga: Cerdiknya Bojan Hodak, Saat 10 Pemain Persib Bisa Tumbangkan Persikabo 1973

Selain Welber Jardim dan Chow Yun Damanik, ada Marselinus Ama Ola, Dillan Yabran, dan Eros Dermawan.

"Ini adalah TC tahap ketiga timnas U-20 Indonesia."