Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Belanda Singgung Banyaknya Pemain Naturalisasi, Timnas Indonesia Terlalu Meremehkan Diri Sendiri

By Bagas Reza Murti - Sabtu, 16 Maret 2024 | 16:45 WIB
Pelatih Dewa United, Jan Olde Riekerink, sedang memantau timnya bertanding di Sport Center Dewa United, Tangerang, Banten, Jumat (16/2/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Dewa United, Jan Olde Riekerink mengomentari soal banyaknya pemain naturalisasi di timnas Indonesia.

Timnas Indonesia memiliki banyak pemain naturalisasi, bahkan dalam pemanggilan untuk lawan Vietnam terdapat 11 pemain yang dipanggil.

Pelatih Dewa United, Jan Olde Riekerink turut mengomentari isu tersebut.

Menurutnya timnas Indonesia terlalu meremehkan diri sendiri karena banyak pemain lokal yang sejatinya memiliki talenta tersembunyi.

"Sekarang mereka (timnas Indonesia) ambil semuanya dari Belanda (pemain keturunan), tapi jangan lupa edukasi pemain sendiri(lokal)," kata Jan Olde Riekerink dalam konferens pers jelang laga lawan Bhayangkara FC, Jumat (15/3/2024).

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Vietnam - LIVE RCTI, Laga Panas di Tengah Suasana Ramadan Setelah Tarawih

PSSI
Thom Haye dan Jay Idzes berkunjung ke kandang timnas Indonesia, Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (29/12/2023).

"Karena bagi saya Ricky Kambuaya adalah contoh, dia subjek yang saya suka dan dia mau belajar."

"Kalo kamu belajar hal-hal basic, kamu akan jadi pemain yang sangat bagus."

"Saya mengikuti timnas, dan lihat juga pemain-pemain Belanda yang dinaturalisasi, tapi saya merasa pemain-pemain Indonesia juga bisa."