Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Final All England Open 2024 - Ada Respek di Balik Skor 11-1, Carolina Marin Juara Lagi Setelah 9 Tahun

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Minggu, 17 Maret 2024 | 19:57 WIB
Runner-up tunggal putri Akane Yamaguchi (kiri) dari Jepang dan sang juara Carolina Marin (kanan) dari Spanyol berpose di atas podium setelah bertanding di final All England Open 2024 di Utilita Arena di Birmingham, Inggris, pada 17 Maret 2024. (JUSTIN TALLIS/AFP)

BOLASPORT.COM - Tunggal putri Spanyol, Carolina Marin, akhirnya kembali ke podium tertinggi pada All England Open 2024.

Carolina Marin mengemas trofi keduanya dari All England Open setelah 9 tahun menanti berkat kemenangan atas Akane Yamaguchi (Jepang).

Marin sukses mengalahkan Yamaguchi dalam pertandingan alot selama 49 menit di Utilita Arena Birmingham, Birmingham, Inggris, Minggu (17/3/2024).

Setelah bangkit dari ketertinggalan untuk menang 26-24 pada gim pertama, Marin berhak atas raihan gelar juara setelah Yamaguchi memutuskan untuk mundur karena cedera.

Pertandingan berlangsung dengan ketat sejak awal. Kejar-kejaran poin terjadi dengan jarak angka tak pernah lebih dari dua poin.

Yamaguchi terlihat masih mengalami kelelahan dengan kakinya setelah bertanding hampir 1,5 jam pada babak semifinal kontra An Se-young (Korea Selatan).

Walau begitu, perlawanan kuat masih diberikan Yamaguchi. Marin justru terburu-buru untuk mencetak winner sehingga beberapa kali melakukan kesalahan sendiri.

Dari awalnya memimpin hingga 15-13, Marin berbalik tertinggal setelah kehilangan empat poin beruntun dari Yamaguchi.

Baca Juga: All England Open 2024 - Terlalu Banyak Main Rubber Game, Lakshya Sen Kelelahan Hadapi Jonatan Christie

Sebuah dropshot yang diikuti placing ciamik dari Yamaguchi menghasilkan game point dengan keunggulan tiga poin 20-17.