Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Playoff Liga Voli Korea - Skenario Kiamat Red Sparks dari 2 Rival, Adu Urat Saraf untuk Megawati

By Agung Kurniawan - Selasa, 19 Maret 2024 | 12:45 WIB
Pemain Daejeon JungKwanJang Red Sparks, dari kiri: Jung Ho-young, Giovanna Milana, Megawati Hangestri Pertiwi, dan Noh Ran melakukan selebrasi saat laga menghadapi Hwaseong IBK Altos di Liga Voli Korea, Kamis, 1 Februari 2024 (KOVO.CO.KR)

BOLASPORT.COM - Panasnya playoff Liga Voli Korea 2023-2024 sudah mulai terasa dengan berbagai psywar dari pemain dan pelatih tim yang terlibat.

Playoff Liga Voli Korea 2023-2024 tak lama lagi akan bergulir di mana tiga tim akan meramaikan persaingan menuju tangga juara.

Daejeon JungKwanJang Red Sparks menjadi salah satu tim yang turut serta pada fase ini dengan melaju sebagai peringkat ketiga klasemen.

Meski demikian, tim yang diperkuat pemain Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi tersebut menjadi tim yang patut diwaspadai.

Nantinya, Red Sparks akan bersaing dengan dua rival tanggung yakni Incheon Heungkuk Life Pink Spiders dan Suwon Hyundai E&C Hillstate.

Red Sparks sendiri mengawali playoff dengan menghadapi Pink Spiders yang melaju sebagai penghuni peringkat kedua klasemen.

Pertandingan akan memakai sistem best of three yang dijadwalkan bergulir pada tanggal 22, 24, dan 26 Maret 2024 mendatang.

Pemenang dalam pertandingan ini akan menghadapi E&C Hillstate sebagai pemuncak klasemen di fase reguler Liga Voli Korea musim ini.

Tensi panas pun sudah terlihat dalam agenda konferensi pers playoff Liga Voli Korea yang bergulir pada Senin (18/3/2024) kemarin.

Baca Juga: Playoff Liga Voli Korea - Patah Hati Kapten Cedera, Monster Blok Red Sparks Percaya Kekuatan Semua Pemain Termasuk Mega dan Gia