Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Kabid Binpres PBSI, Ricky Soebagdja, menanggapi hasil undian Thomas dan Uber 2024.
Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) telah merilis hasil undian turnamen beregu paling bergengsi di dunia itu pada Jumat (22/3/2024).
Thomas dan Uber Cup 2024 akan digelar di Hi-Tech Zone Sports Centre Gymnasium, Chengdu, China pada 27 April hingga 5 Mei 2024.
Dari tim putra Indonesia, mereka akan menghadapi laga ulangan final Thomas Cup 2022 pada babak fase grup.
Indonesia tergabung ke dalam grup C bersama India, Thailand, dan Inggris.
Dua tahun lalu, Anthony Sinisuka Ginting dkk dipaksa gagal mempertahankan gelar usai ditekuk India dengan skor 0-3 pada final Thomas Cup 2022.
India memang dikenal memiliki sektor tunggal putra yang cukup mumpuni.
Mereka memiliki Lakshya Sen, Prannoy H.S dan Kidambi Srikanth.
Meski begitu, tunggal putra Indonesia memiliki modal kepercayaan diri yang bagus usai mencetak All Indonesian Final pada All England Open 2024.