Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lewat 3 Emoji, Eks Pelatih Throw In Liverpool Puji Kualitas Lemparan Pratama Arhan yang Berujung Gol ke Gawang Vietnam

By Bagas Reza Murti - Sabtu, 23 Maret 2024 | 09:30 WIB
Pratama Arhan sedang lemparan kedalam saat laga grup F babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara timnas Indonesia versus timnas Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (21/3/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Eks pelatih throw-in Liverpool, Thomas Gronnemark memuji lemparan Pratama Arhan saat timnas Indonesia mengalahkan Vietnam 1-0, Kamis (21/3/2024).

Satu-satunya gol kemenangan timnas Indonesia atas Vietnam lahir dari skema lemparan ke dalam yang dilakukan Pratama Arhan.

Bola lemparannya menghujam jauh dan tajam yang membuat salah satu pemain Vietnam gagal membuang bola secara sempurna.

Bola yang jatuh di Egy dan dari jarak dekat pemain Dewa United menceploskan bola ke dalam gawang.

BolaSport.com coba menanyakan bagaimana pendapat pelatih throw-in profesional asal Denmark, Thomas Gronnemark soal lemparan Arhan tersebut melalui media sosial.

Baca Juga: Update Ranking FIFA 7 Negara ASEAN - Timnas Indonesia Naik Drastis, Vietnam dan Malaysia Nangis

TWITTER.COM/THOMASTHROWIN
Thomas Gronnemark saat memberikan materi latihan pemain Liverpool.

Awalnya eks pelatih Liverpool itu mengaku tak melihat laga timnas Indonesia Vs Vietnam.

Setelah ditunjukkan oleh kami, dia bereaksi dengan membubuhkan 3 emoji untuk lemparan Pratama Arhan.

Yang pertama adalah emoji bullseye yang menandakan lemparan Arhan tepat sasaran.