Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pemain andalan PSBS Biak, Muhammad Tahir, memantik kontroversi di kalangan pencinta sepak bola Indonesia pekan ini.
Eks pemain Persipura Jayapura itu menyinggung isu pemain naturalisasi di Timnas Indonesia.
Timnas Indonesia dihuni sejumlah pemain naturalisasi seperti Sandy Walsh, Thom Haye, Nathan Tjoe-A-On, Ragnar Oratmangoen, Rafael Struick, hingga Marc Klok.
Meski begitu, banyaknya pemain naturalisasi di skuad Timnas Indonesia membuat Muhammad Tahir kecewa.
Muhammad Tahir menyebut bahwa kompetisi dalam negeri makin terpinggirkan sebagai tulang punggung Timnas Indonesia.
"Sekarang terlalu banyak naturalisasi (di skuad Timnas Indonesia)," ujar Muhammad Tahir dikutip dari kanal YouTube Akmal Marhali.
"Kasihan kita mengadakan kompetisi di dalam negeri, gunanya buat apa?" ujarnya.
Muhammad Tahir melanjutkan pernyataannya soal pemain naturalisasi.
Tahir mengklaim bahwa pemain lokal punya kualitas hampir setara dengan pemain naturalisasi.